6 Obat Maag Alami untuk Meredakan Gejala, dari Madu hingga Cengkeh

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Rabu, 13 Juli 2022 | 20:43 WIB
6 Obat Maag Alami untuk Meredakan Gejala, dari Madu hingga Cengkeh
Ilustrasi sakit maag kambuh. (Pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sakit maag sering kali menyebabkan nyeri pada lambung dan berbahaya jika tidak segera diatasi. Banyak faktor penyebab dari sakit maag ini antara lain karena terlambat makan, mengonsumsi makanan terlalu pedas, dan stress. Namun bagi Anda salah satu penderitanya, sudah pernahkah mencoba obat maag alami?

Ada beberapa obat maag alami yang dapat membantu meredakan sakit dan wajib untuk dikonsumsi bagi penderita maag. Simak 6 daftar obat maag alami di bawah ini.

1. Madu

Bagi penderita sakit maag, pasti tidak asing dengan madu sebagai obat mengatasi sakit maag. Madu memiliki cita rasa manis yang mengandung antioksidan dan dapat menangkal radikal bebas. Anda dapat meminum segelas teh hangat yang dicampurkan dengan madu untuk meredakan sakit maag.

Baca Juga: 5 Potret Bulan Madu Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa di Singapura, Ajak Azka dan Nada

2. Jahe

Jahe telah terbukti menjadi obat tradisional yang kaya akan khasiatnya. Jahe yang mengandung anti inflamasi ini dapat mengobati sakit maag yang kambuh. Anda dapat mengonsumsi rebusan jahe hangat untuk meredakan sakit maag.

3. Kayu Manis

Kayu manis dapat berfungsi sebagai penenang perut, meningkatkan pencernaan dan penyerapan nutrisi pada sistem pencernaan. Kayu manis juga dapat digunakan sebagai pereda sakit maag yang kambuh. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, minumlah teh kayu manis dengan kondisi hangat.

4. Oatmeal

Baca Juga: Pria Ini Santap Sukulen Campur Madu di Restoran, Langsung Kaget setelah Tahu Rasanya

Selain digunakan sebagai makanan diet, oatmeal kaya akan serat dan mineral yang dapat membantu pencernaan dengan baik. Kadar alkali pada oatmeal juga dapat mengatasi peradangan di lambung. Anda dapat menggunakan oatmeal yang dicampur air atau susu serta memakan buah-buahan yang tidak bersifat asam untuk mengatasi sakit maag.

5. Minyak Peppermint

Minyak peppermint banyak digunakan untuk mengatasi masalah pencernaan seperti sembelit, kembung dan sakit maag. Peppermint ini dapat membantu melemaskan otot pada usus untuk proses kelancaran saluran pencernaan. 

6. Cengkeh

Cengkeh yang memiliki kandungan karminatif ini dapat mencegah pembentukan gas pada saluran pencernaan. Cengkeh juga dapat mengobati sakit asam lambung dan dapat menghilangkan bau mulut. 

Nah, itulah beberapa obat sakit maag alami yang dapat Anda manfaatkan dengan mudah. Semoga informasi di atas dapat menjawab permasalahan Anda seputar penanganan sakit maag!

Kontributor : Muhammad Zuhdi Hidayat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI