Mudah Dilakukan Di Mana Saja, Ini 7 Manfaat Bermain Sepatu Roda Untuk Tubuh

Minggu, 10 Juli 2022 | 15:22 WIB
Mudah Dilakukan Di Mana Saja, Ini 7 Manfaat Bermain Sepatu Roda Untuk Tubuh
Sejumlah atlet sepatu roda mengikuti kelas speed sprint 5.000 meter KU C Putri, Kejurnas Sepatu Roda di Pariaman, Sumatera Barat, Minggu (6/3/2022). [ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra/nym]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Baru-baru ini akun tiktok @sepaturodaman mengunggah video anak perempuan yang sedang belajar sepatu roda. Dalam video yang diunggah pada Kamis (7/72022) itu, terlihat anak perempuan berbaju merah jambu tersebut sedang berlatih dan mulai jago dalam bermain sepatu roda.

Hal tersebut lantas membuat banyak netizen menjadi kagum dengan kemampuannya. Beberapa netizen juga mengomentari kalau mereka mungkin tidak bisa bermain sepatu roda seperti anak perempuan tersebut.

Berbicara mengenai sepatu roda, olahraga yang satu ini memang digemari banyak orang. Aktivitas ini menjadi olahraga sekaligus permainan yang menyenangkan. Selain itu, beberapa orang juga gemar bermain sepatu roda karena cukup menantang serta membantu melatih keseimbangan.

Sepatu roda juga bisa dimainkan oleh siapa saja, baik orang dewasa maupun anak kecil. Selain itu, sepatu roda juga memberikan banyak manfaat kesehatan yang diberikan kepada tubuh.

Baca Juga: Niat Main Sepatu Roda, Tingkah Wanita Ini Nyaris Jatuh Buat Warganet Tertawa

Ilustrasi gambar manfaat olahraga sepatu roda. (freepik)
Ilustrasi gambar manfaat olahraga sepatu roda. (freepik)

Melansir laman Word of Health, berikut beberapa manfaat yang diberikan saat bermain sepatu roda.

1. Melatih keseimbangan dan koordinasi

Sepatu roda nyatanya membutuhkan keseimbangan dan koodinasi untuk melakukannya. Sepatu roda membantu meningkatkan keseimbangan melalui otot punggung bawah dan perut.

Hal tersebut juga membutuhkan keterampilan tubuh agat tetap stabil dan tidak jatuh. Untuk itu, sangat dibutuhkan koordinasi anggota tubuh yang baik sehingga bisa menemukan keseimbangan.

2. Membuat jantung menjadi sehat

Baca Juga: Yang Lagi Tren, Sepeda Roda Tinggi Ternyata Diproduksi di Purbalingga

Menurut The American Heart Association olahraga sepatu roda adalah bentuk latihan aerobik yang valid. Hal tersebut dapat membantu jantung menjadi lebih sehat. Diketahui, sepatu roda akan meningkatkan detak jantung dari 140-160 per menit menjadi 180 detak per menit.

3. Mencegah diabetes

Sepatu roda juga membantu mencegah diabetes. The American Diabetes Association merekomendasikan dua jenis aktivitas fisik untuk mengelola dan mencegah diabetes, yaitu berseluncur atau sepatu roda.

Aktivitas fisik tersebut dapat menghasilkan insulit, yaitu hormon yang mengendalikan kadar gula dalam darah. Selain itu, sepatu roda juga memperkuat jantung dan tulang, menurunkan kadar glukosa darah, meredakan stres, dan meningkatkan kadar kolesterol.

4. Melatih kekuatan otot

Sepatu roda membutuhkan kekuatan otot, khususnya pada bagian kaki. Otot akan membantu tubuh untuk menjaga keseimbangan saat melakukan sepatu roda. Perlu diketahui, sepatu roda sendiri juga setara dengan jogging yang membantu mengurangi lemak dan meningkatkan kekuatan kaki.

Tidak hanya itu, gerakan kaki pada sepatu roda juga membantu mecegah cedera dan membuatnya tetap aktif. Hal ini menunjukkan kalau sepatu roda sangat baik untuk melatih kekuatan otot tubuh.

5. Baik untuk sendi

Sepatu roda rupanya memberikan dampak baik pada sendi. Menurut sebuah penelitian yang dilakukan di University of Massachusetts, sepatu roda menyebabkan kurang dari 50 persen benturan benturan pada persendian dibandingkan dengan berlari.

Rupanya, kegiatan seperti berlari dan berjalan akan memberikan tekanan pada sendi yang dapat menyebabkan cedera permanen. Oleh karena itu, sepatu roda dinilai lebih baik untuk sendi pada tubuh.

6. Membakar kalori

Menurut Mayo Clinic, orang dengan rata-rata berat badan 70 kg ketika bermain sepatu roda dapat membakar 913 kalori jika melakukannya selama satu jam. Sementara itu, orang dengan berat rata-rata 90 kg dapat membakar sekitar 1.138 kalori dalam tubuhnya.

Dengan demikian, sepatu roda dapat menjadi olahraga yang berguna untuk membakar kalori dari dalam tubuh seseorang. Hal ini juga mendorong seseorang yang ingin menurunkan berat badannya.

7. Tidak sulit untuk dilakukan

Sepatu roda nyatanya tidak perlu dilakukan di tempat olahraga. Aktivitas fisik yang satu ini dapat dilakukan di mana dan kapan saja. seseorang bisa melakukannya di luar rumah, jalan beraspal yang stabil, atau arena yang tersedia.

Seseorang juga bisa melakukannya bersama teman-teman. Hal ini juga membantu orang tersebut melakukan interaksi sosial. Tidak hanya itu sepatu roda memberikan rasa senang ketika melakukannya. Rasa senang tersebut juga baik untuk kesehatan mental orang tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI