Update Covid-19 Global: Muncul Klaster Baru, China Kembali Memperketat Aturannya

Senin, 04 Juli 2022 | 08:39 WIB
Update Covid-19 Global: Muncul Klaster Baru, China Kembali Memperketat Aturannya
Ilustrasi Covid-19. (Cottonbro dari Pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Update Covid-19 global hari ini menunjukkan varian baru yang masih jadi ancaman di berbagai negara, termasuk kini China yang sedang memperketat aturan karena muncul klaster kasus baru.

Mengutip Channel News Asia, kota-kota di China sedang memperketat aturan pembatasan Covid-19 pada Minggu, 3 Juli 2022, karena bisa menimbulkan ancaman baru untuk pemulihan ekonomi.

Pemerintah China sendiri masih saja menerapkan kebijakan nol-Covid-19. Hal ini membuat pusat manufaktur di Delta Yangtze seperti Wuxi menghentikan operasinya di banyak tempat umum, termasuk toko dan supermarket.

Layanan restoran makan di tempat juga kembali tidak diperbolehkan, bahkan pemerintah masih menyarankan orang untuk belajar dan bekerja dari rumah.

Baca Juga: Update Covid-19 Global: Korea Selatan Berhasil Kembangkan Vaksin Dalam Negeri

Masyarakat di sekitar Wuxi juga diminta tidak keluar rumah kecuali darurat, setelah ditemukannya 42 kasus tanpa gejala pada Sabtu, 2 Juli 2022.

China punya aturan yang sangat ketat di berbagai wilayah terkait Covid-19 sejak terdeteksi pertama kalinya di akhir 2019.

Tapi sayangnya penguncian ketat dan tindakan pembatasan ini, telah berdampak besar pada sistem ekonomi negara terbesar kedua di dunia ini.

Mengutip data Worldometers, Sabtu (4/7/2022), tercatat bahwa infeksi baru masih bertambah 315 ribu dalam sehari, dan sebanyak 459 orang baru saja meninggal dunia.

Kini total yang sudah terinfeksi ada 554 juta orang dan 6,3 juta diantaranya meninggal dunia. Jumlah orang yang bisa menularkan virus atau kasus aktif tercatat masih ada 18,9 juta orang.

Baca Juga: Update: Kasus Positif Covid-19 Naik 2.149 Orang, 16.174 Pasien Masih Dirawat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI