Perut Sakit saat Haid? Ini 5 Penyebabnya

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Sabtu, 25 Juni 2022 | 08:27 WIB
Perut Sakit saat Haid? Ini 5 Penyebabnya
Ilustrasi gambar perut sakit saat haid. (freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

3. Endometriosis

Endometriosis merupakan kondisi kesehatan saat sel-sel lapisan rahim (mirip endometrium) tumbuh pada bagian tubuh lainnya selain di rahim. Umumnya, sel-sel ini tumbuh di bagian tuba falopi, kandung kemih, ovarium, dan di jaringan lainnya yang melapisi panggul. Saat  kondisi sangat parah, sel-sel ini bisa tumbuh pada bagian hati, usus, paru-paru, bahkan otak.

4. Peradangan panggul

Peradangan panggul atau pelvic inflammatory disease merupakan penyebab sakit perut saat menstruasi yang berupa infeksi pada rahim, ovarium, atay tuba falopi. Biasanya ini disebabkan bakteri dari penyakit seksual yang menular yang tak lekas diobati.

5. Fibroid rahim

Fibroid rahim merupakan tumor jinak yang berkembang di dinding rahim serta dapat menekan rahim, ini memicu rasa sakit pada bagian perut saat haid. Ketika proses menstruasi, fibroid membuat otot rahim bekerja lebih keras guna mengeluarkan gumpalan darah saat proses menstruasi. Akibatnya, perdarahan haid jadi banyak sehingga rasa nyeri dan sakitnya semakin parah.

Demikian ulasan mengenai penyebab perut sakit saat hadi. Selain penyebab di atas, ada juga penyebab lainnya seperti Adenomiosis, Stenosis serviks, dan Penggunaan IUD yang berlapis tembaga.

Kontributor : Ulil Azmi

Baca Juga: Nyeri Perut Tiap Menstruasi, Cobalah Terapkan 4 Gaya Hidup Sehat Ini!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI