Sindiran Menohok Kak Seto Buat Orangtua yang Ngaku Tak Punya Waktu Buat Anak: Kenapa Punya Anak?

Senin, 20 Juni 2022 | 11:03 WIB
Sindiran Menohok Kak Seto Buat Orangtua yang Ngaku Tak Punya Waktu Buat Anak: Kenapa Punya Anak?
Kak Seto. [Instagram/kaksetosahabatanak]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemerhati Anak sekaligus Psikolog Seto Mulyadi alias Kak Seto mengkritisi orangtua yang sering mengaku tidak punya waktu untuk mengajarkan dan mengedukasi anak.

Menurutnya kata 'sibuk' tidak punya waktu untuk anak tidak pantas dilontarkan orangtua. Ini karena menurutnya saat suami istri memutuskan untuk memiliki anak, maka ia wajib memiliki waktu untuk anak.

"Kalau nggak ada waktu untuk anak, kenapa punya anak? Kalau punya anak, ya harus ada waktu untuk anak," ungkap Kak Seto tegas dalam acara peluncuran pemeriksaan Genetik KiddyGENME dan PrimeGENME di Semanggi, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu. 

Ia menegaskan disayangi, dilindungi, dan mendapat pendidikan adalah hak anak yang harus diperhatikan semua orangtua. Sehingga orangtua harus memiliki waktu agar anak merasakan perawatan dan kasih sayang yang layak.

Baca Juga: Hamil 8 Bulan, Ria Ricis Akui Mulai Susah Tidur

Seto Mulyadi alias Kak Seto. [Muhammad Anzar Anas/Suara.com]
Seto Mulyadi alias Kak Seto. [Muhammad Anzar Anas/Suara.com]

"Dalam konteks pemenuhan hak anak, hak anak, hak hidup, termasuk hak tidak ditelantarkan dan tidak diabaikan. Jadi orangtua perlu ayah bunda yang profesional dan amatiran," jelasnya.

Lelaki berusia 70 tahun ini menambahkan, peran orangtua sangat penting dalam proses tumbuh kembang anak. Ini karena setiap anak berbeda dan istimewa, sehingga membutuhkan cara perawatan dan pendidikan yang berbeda pula.

"Kalau tanaman bibit unggul di tanam di tanah yang tepat dan tidak dilindungi, maka tanaman akan mati. Jadi peran orangtua tugasnya menyiapkan lahan yang tepat sehingga ia akan tumbuh dengan segala keunggulannya masing-masing," paparnya.

Ia menambahkan, orangtua wajib mengenali potensi setiap anak dan mendukungnya untuk menjadi apa yang mereka inginkan, selama masih berada dalam koridor yang seharusnya dan tidak melenceng.

"Kalau potensi bawaanya apa orangtua dukung dan awasi, sehingga tidak salah lingkungan dan salah didik dan harapan bisa jadi manusia hebat bisa terpenuhi," tutupnya.

Baca Juga: Anak Bambang Pamungkas Unggah Lirik Pilu usai Bagikan Postingan 'Tebus Dosa'

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI