Sama-sama Sebabkan Demam dan Ruam, Ini Perbedaan Gejala Cacar Monyet dan Penyakit Serupa Lainnya

Risna Halidi Suara.Com
Rabu, 08 Juni 2022 | 18:02 WIB
Sama-sama Sebabkan Demam dan Ruam, Ini Perbedaan Gejala Cacar Monyet dan Penyakit Serupa Lainnya
Gejala Cacar Monyet (freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dunia tengah dihebohkan dengan wabah cacar monyet yang terjadi di benua Afrika dan Eropa. Penyakit yang disebabkan oleh virus monkeypox tersebut bahkan telah terdeteksi di negara tetangga, Singapura.

Dalam siaran Instagram Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) beberapa waktu lalu, Dokter Spesialis Anak Konsultan, dr. I Made Gede Dwi Lingga menyebut bagaimana gejala umum cacar monyet dapat membuat bingung masyarakat karena menyerupai penyakit lainnya seperti campak, rubella, dan flu Singapura.

Apalagi, kata dr. Dwi Lingga, Indonesia merupakan negara yang berada di daerah tropis, yang sangat 'kaya' dengan penyakit virus dan bakteri dengan gejala serupa.

"Kita di Indonesia mengenal beberapa penyakit yang menyebabkan demam dan ruam seperti cacar monyet. Tapi sehari-hari kita juga hadapi penyakit lain yang mirip dan membuat bingung apakah ini cacar monyet atau bukan," kata dr. Dwi Lingga.

Baca Juga: Semakin Menyebar, Satu Provinsi di Kanada Melaporkan Kasus Cacar Monyet Baru

Untuk penyakit campak misalnya, deman akan dibarengi ruam di sekujur tubuh dan sebabkan gejala khas campak lain seperti mata merah belekan serta batuk dan pilek.

"Perkembangan ruam juga tidak seperti cacar monyet atau monkeypox. Ada bentolan tapi tidak ada bentukan air atau nanahnya. Kalau monkeypox, perkembangannya seperti itu (bernanah)."

Sementara demam dan ruam yang disebabkan oleh rubella memiliki kekhasan berupa pembesaran kelenjar di tubuh. Perkembangan ruam akibat rubella juga tidak akan menyebabkan nanah dan lesi atau keropeng.

"Nah, bagaimana dengan flu Singapura? Penyakit ini lesinya bisa ada di telapak tangan. Tapi walau lesi flu Singapura bisa ada cairannya, tapi tidak menjadi keropeng seperti yang terjadi pada penyakit cacar monyet," terang dr Dwi Lingga.

Karena gejalanya yang hampir sama antara satu penyakit dengan penyakit lain, Pengurus Besar IDAI dr Ade D. Pasaribu, Sp.A mengimbau masyarakat, khususnya orangtua agar mengenali gejala tersebut dan segera membawa anak datang ke fasilitas kesehatan.

Baca Juga: Cara Dinas Kesehatan Kota Ambon Antisipasi Penularan Cacar Monyet

"Biarkan dokter yang mendiagnosa. Tugas orangtua segera membawa anaknya ke fasilitas kesehatan jika ditemukan sesuatu yang tak biasa di tubuh si anak. Terlebih jika Anda sekeluarga baru saja melakukan perjalanan ke negara endemik atau memiliki kasus cacar monyet," saran dr Ade.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI