7 Sayuran untuk Penderita Asam Urat yang Aman Dikonsumsi

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Kamis, 02 Juni 2022 | 12:40 WIB
7 Sayuran untuk Penderita Asam Urat yang Aman Dikonsumsi
Ilustrasi makanan sayuran sehat untuk penderita asam urat. (Pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Mudah diolah dalam banyak versi masakan, kentang yang mengandung vitamin C juga sangat baik dikonsumsi penderita asam urat. Meski memang terdapat kandungan purin, namun sifatnya akan serupa dengan bayam. Manfaat yang dirasakan tubuh akan lebih besar daripada kadar purin yang ada di dalam kentang.

5. Timun

Dengan kandungan air yang banyak, timun bisa memenuhi asupan cairan tubuh harian agar merangsang ginjal memproduksi urine. Setidaknya kadar air dalam timun bisa mencapai 95% dari beratnya. Ini membantu ginjal tetap berfungsi optimal, serta mencegah terbentuknya batu ginjal.

6. Seledri

Seledri kaya akan kandungan luteolin, 3-n-butylphthalide atau 3nB, dan Beta-selinene. Ketiganya dapat mengurangi kadar asam urat, mengurangi inflamasi yang terjadi, serta berperan sebagai kandungan antioksidan. Anda bisa dengan mudah mencampurkannya ke sup atau dijadikan jus yang segar.

7. Berbagai Jenis Kacang-Kacangan

Protein yang dibutuhkan tubuh bisa didapatkan dari berbagai jenis kacang-kacangan. Sebagai alternatif pengganti daging, kacang-kacangan sangat baik untuk penderita asam urat. Kombinasikan dengan sayur dan buah untuk konsumsi hariannya. Ingat, tetap batasi jumlah konsumsinya ya.

Itu tadi beberapa sayuran untuk penderita asam urat yang bisa direkomendasikan. Tentunya konsumsi dalam porsi yang sewajarnya dan tidak berlebihan. Semoga bermanfaat!

Kontributor : I Made Rendika Ardian

Baca Juga: Mulai Populer, Diet Karnivora Masih Memicu Kontroversi di Antara Para Ahli dan Peneliti

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI