
Siapa yang tidak takut dengan ancaman kolesterol tingg? Ancaman ini siap mengintai siapa saja yang memiliki pola hidup tak sehat, dan bisa memicu munculnya penyakit serius. Hal ini bisa diatasi dengan mengkonsumsi buah penurun kolesterol yang tentu saja dikonsumsi sesuai dengan porsi ideal.
Jika pemeriksaan darah menunjukkan hasil di angka 240 mg/dL, maka bisa dikatakan seseorang memiliki kadar kolesterol yang tinggi. Maka dari itu, tubuh kemudian memerlukan asupan serat yang bisa mengikat asam empedu dan menurunkan penyerapan lemak dan kolesterol dalam darah.