Suara.com - Seorang pria bernama Joseph McKinnon (60) asal Carolina Selatan membunuh kekasihnya Patricia Dent (65) dengan cara mencekik di rumahnya di Trenton, New Jersey, Sabtu (7/5/2022).
Namun ketika mengubur jasad pacarnya, McKinnon justru terkena serangan jantung hingga meninggal.
Ketika pihak kepolisian tiba, mereka menemukan McKinnon tergeletak di halaman rumah. Mereka memanggil tim medis untuk menghidupkan pria itu kembali.
Namun sayang nyawanya tidak tertolong, lapor New York Post.
Baca Juga: Ibu Hamil Berisiko Alami Gangguan Irama Jantung Aritmia, Lakukan Ini Agar Janin Aman!
Mereka juga menemukan mayat lain yang diikat dan dibungkus kantong sampah di lubang yang baru digali.
Berdasarkan Mayo Clinic, serangan jantung terjadi ketika aliran darah ke jantung terumbat.
Paling sering penyebabnya adalah adanya penumpukan lemak, kolesterol, dan zat lain, yang membentuk plak di pembuluh darah.
Serangan jantung, yang juga disebut infark miokard, bisa berakibat fatal.
Tanda dan gejala umum serangan jantung meliputi:
- Tekanan, sesak, nyeri, atau sensasi meremas atau sakit di dada atau lengan yang dapat menyebar ke leher, rahang, atau punggung
- Mual, gangguan pencernaan, mulas atau sakit perut
- Sesak napas
- Keringat dingin
- Kelelahan
- Pusing atau pusing mendadak
Namun, tidak semua orang yang terkena serangan jantung mengalami gejala serta dengan tingkat keparahan yang sama.
Beberapa orang tidak memiliki gejala. Bagi yang lain, tanda pertama mungkin serangan jantung mendadak.