Medium Covid Juga Bisa Terjadi setelah Terinfeksi Covid-19, Kenali Gejalanya!

Minggu, 08 Mei 2022 | 08:42 WIB
Medium Covid Juga Bisa Terjadi setelah Terinfeksi Covid-19, Kenali Gejalanya!
Ilustrasi virus corona covid-19. (Pexels/@Anna Nandhu Kumar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Orang yang sudah pernah terinfeksi Covid-19 bisa mengembangkan gejala Long Covid yang umumnya bertahan selama berminggu-minggu dan berbulan-bulan.

Tapi, banyak orang mungkin belum tahu bahwa infeksi Covid-19 juga bisa menyebabkan Medium Covid.

Jika Anda tidak mengalami gejala virus corona Covid-19 yang cukup lama dan juga tidak sebentar, itu bisa dikatakan sebagai gejala Medium Covid.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), mengatakan Long Covid biasanya dimulai 3 bulan setelah terinfeksi dan gejala serta efeknya akan berlanjut setidaknya selama 2 bulan.

Baca Juga: Duh, Studi Sebut Covid-19 Bisa Bikin Otak 20 Tahun Lebih Tua

Menurut salah satu pakar kesehatan, gagasan Medium Covid berasal dari pasien yang pulih dalam beberapa minggu dan sebelum masuk ke fase Long Covid.

Ilustrasi Virus Corona Covid-19. (Pixabay)
Ilustrasi Virus Corona Covid-19. (Pixabay)

"Beberapa pasien virus corona pulih dalam 2-3 minggu dan ada pula yang mengalami Long Covid-19. Pasien-pasien yang berada di antara rentang waktu keduanya bisa dikatakan mengalami Medium Covid-19," kata Mouhib Naddour, MD, spesialis paru dari Sharp HealthCare di San Diego, California dikutip dari Times of India.

Meskipun durasi Medium Covid lebih singkat dibandingkan Long Covid, tapi itu tetaplah melemahkan kondisi seseorang.

Berdasarkan diagnosa pada ahli kesehatan, kebanyakan orang dengan Medium Covid mengalami gejala yang sama dengan pasien yang terinfeksi virus corona lebih singkat.

Jika Anda tidak bisa mencium bau atau sesuatu yang busuk, itu bisa mempengaruhi kehidupan sehari-hari Anda. Bahkan, gejala kelelahan, kehilangan penciuman dan rasa akan mempengaruhi kehidupan Anda.

Baca Juga: UKHSA Menambahkan Dugaan Penyebab Hepatitis Akut Misterius: Virus Corona Omicron

Berbagai laporan pun menyatakan gejala umum Medium Covid mirip dengan orang yang menderita Long Covid.

Adapun tanda-tanda orang mengalami Medium Covid termasuk kelelahan, kesulitan bernapas, sesak dada, batuk kering, nyeri dada, nyeri otot dan persendian, sulit tidur, dan perubahan suasana hati.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI