Suara.com - Update Covid-19 global hari ini memberitakan bagaimana Beijing tengah melakukan tes massal, agar terhindar dari lockdown atau penguncian seperti yang terjadi di Shanghai yang dianggap penuh drama.
Potret kasus baru masih terlihat dari data Worldometers, Kamis (28/4/2022) di mana terdapat 645 ribu kasus baru, lebih rendah dari minggu sebelumnya pada 9 April 2020 dengan 1 juta kasus baru.
Saat ini ada 40,4 juta kasus aktif atau jumlah orang di dunia yang masih bisa menularkan Covid-19 ke orang lain.
Sementara total sudah 511 juta orang di seluruh dunia terinfeksi Covid-19, ditambah angka kematian berjumlah 6,2 juta orang meninggal di seluruh dunia sejak awal pandemi.
Baca Juga: Mudik Lebaran, Satgas COVID-19: Ingat, Pandemi Belum Berakhir!
Mengutip Channel News Asia, jutaan orang di Beijing melakukan tes Covid-19, saat ibu kota China itu berusaha mencegah wabah menjadi krisis, dan terpaksa melakukan penguncian seperti Shanghai.
Di Beijing, supermarket telah menyediakan stok makanan dan perlengkapan lainnya di bawah perintah pihak berwenang.
Pejabat setempat berharap penguncian massal di awal akan menghindarkan mereka dari drama seperti di Shanghai.
Tidak kurang dari 3,5 juta penduduk Chaoyang, Beijing dilakukan tes Covid-19, termasuk 16 juta dari wilayah lain.
Total ada 20 juta dari 22 juta warga Beijing akan diuji tes Covid-19 sebanyak tiga kali. Namun sejauh ini meski terinfeksi Covid-19, tidak ada catatan kematian yang terjadi di ibu kota tersebut.
Baca Juga: Baru Disuntik Vaksin Booster di Hari Mudik? Jangan Lupa Perketat Protokol Kesehatan!