Suara.com - Berpuasa menjadi salah satu tantangan besar bagi penderita diabetes. Karenanya, mereka perlu memantau kadar glukosa agar tetap stabil.
"Diabetes adalah kondisi yang memerlukan pemantauan rutin dan memastikan bahwa kadar glukosa darah berada dalam kisaran normal dan meminimalkan fluktuasi sebanyak mungkin," jelas Ketua dan Direktur Utama di Jothydev's Diabetes Research Center, Jothydev Kesavadev.
Dilansir The Health Site, Kesavadev menyarankan beberapa kebiasan sehat yang harus diikuti penderita diabetes selama Ramadhan, yakni:
1. Perhatikan asupan saat buka dan sahur
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Kota Pagar Alam Hari Ini, Selasa 12 April 2022
Mulailah berbuka puasa dengan makanan yang kaya karbohidrat sederhana dan dapat diserap secara cepat oleh tubuh seperti buah kurma atau susu, diikuti karbohidrat kompleks seperti beras merah.
Selama sahur, penderita dapat mengonsumsi sereal gandum utuh dan sayuran. Makan secara lambat agar tercerna dengan baik.
Sebagai alternatif, penderita dapat memilik protein tanpa lemak seperti ikan, tahu, dan kacang-kacangan. Minum segelas susu atau makan buah sebelum tidur akan membantu menjaga kadar gula hingga dini hari.
2. Olahraga rutin
Tetap menjaga rutinitas olahraga dapat menjaga gula darah dalam kadar normal.
Baca Juga: Jangan Suka Ngomongin Orang! Kata Ulama, Ghibah Bisa Bikin Puasa Jadi Batal Loh
Jika olahraga biasanya terlalu sulit, penderita dapat fokus pada jalan-jalan atau latihan ringan seperti yoga. Olahraga ketahanan dapat membantu mencegah hilangnya massa otot saat mengalami defisit kalori selama Ramadhan.
3. Jaga pola tidur
Sangat penting untuk mendapatkan tidur yang cukup. Kurang tidur dapat memengaruhi hormon rasa lapar, membuat penderita diabetes sulit menolak makanan berkalori tinggi.
Tidur juga penting untuk proses metabolisme, yang telah terbukti memfasilitasi regulasi glukosa darah.