Duh, Lelaki Bau Mulut Berisiko Lebih Sulit Ereksi Saat Berhubungan Seks

Sabtu, 09 April 2022 | 20:47 WIB
Duh, Lelaki Bau Mulut Berisiko Lebih Sulit Ereksi Saat Berhubungan Seks
Ilustrasi lelaki bau mulut. (freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penelitian terbaru menunjukkan bahwa lelaki dengan bau mulut lebih berisiko alami disfungsi ereksi atau lebih sulit untuk ereksi saat melakukan hubungan seksual.

Hal ini terungkap lewat hasil penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Periodontology, berdasarkan data 158 pasien paruh baya di Spanyol.

Menurut peneliti utama Profesor Francisco Mesa, Universitas Granda, hal ini terkait dengan adanya percepatan pengerasan arteri pada orang dengan masalah gusi dan mulut.

"Ini dipicu oleh periodontitis, yakni penyakit gusi yang mempengaruhi pembuluh darah kecil di penis, yang lalu mempengaruhi sisa arteri atau pembuluh darah di organ vital lainnya," jelas Prof. Mesa mengutip Daily Star, Sabtu (9/4/2022).

Baca Juga: Penyebab Bau Mulut Selama Berpuasa dan Cara Mengatasinya

Selain itu, orang dengan bau mulut akibat penyakit gusi ini berisiko 3,7 kali lipat menderita penyakit jantung atau penyakit kardiovaskular lainnya seperti stroke, serangan jantung, hingga gagal jantung.

"Sehingga disfungsi ereksi jadi salah satu tanda untuk melihat peringatan kondisi kardiovaskular yang berpotensi lebih serius," sambung Prof. Mesa.

Temuan ini juga dianggap penting karena penyakit jantung sangat mengancam jiwa pada lelaki paruh baya.

"Pembuluh darah penis lebih kecil dari arteri koroner. Pasien dengan gangguan arteri mungkin pada awalnya datang dengan masalah disfungsi ereksi," tuturnya.

Ia pun meminta banyak lelaki untuk lebih waspada pada impotensi, karena berisiko tinggi menyebabkan pasien alami serangan jantung.

Baca Juga: Ahli Urologi Sebut Disfungsi Ereksi Bisa Berasal dari Pikiran, Ini Hubungan Keduanya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI