Waspada, Ini 5 Tanda Ada Kutu Kasur di Tempat Tidurmu!

Vania Rossa Suara.Com
Jum'at, 08 April 2022 | 09:36 WIB
Waspada, Ini 5 Tanda Ada Kutu Kasur di Tempat Tidurmu!
Ilustrasi Kutu Kasur di Tempat Tidur. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menjaga kebersihan kamar tidur, terutama kasur, sangat penting untuk dilakukan. Digunakan setiap hari dan langsung bersentuhan dengan kulit dan tubuh, bahkan debu yang menumpuk pada kasur saja bisa menyebabkan masalah kesehatan seperti infeksi saluran pernapasan.

Mimpi buruk yang merupakan akibat dari kasur yang kotor adalah kutu kasur atau tungau. Kasur yang dihinggapi tungau akan membawa berbagai masalah kesehatan, terutama untuk kulit penghuni kamar yang tidur di atas kasur setiap malam.

Namun, bila terus terpapar kutu kasur dalam jangka panjang, masalah-masalah kesehatan yang lebih serius juga bisa timbul. Mulai dari infeksi kulit seperti scabies, ecthyma, selulitis, dan impetigo.

Begitu juga reaksi alergi anafilaksis yang menyebabkan hidung berair, mata merah dan gatal, bersin, bahkan pembengkakan pada wajah, demam, menggigil, dan kesulitan menelan hingga bernapas. Apabila sudah parah, lakukan pengobatan ke rumah sakit.

Maka dari itu, jangan sampai kasur kamar tidur Anda menjadi sarang tungau berkembang biak dan menyebabkan efek kesehatan yang serius. Untuk membantu mengetahui tanda-tandanya, Dekoruma telah mengumpulkan lima tanda ada kutu kasur di tempat tidur Anda.

1. Kulit Gatal Kemerahan Seperti Digigit Nyamuk
Tanda yang paling kasat mata dari gigitan kutu kasur atau tungau adalah bekas gigitannya. Mirip seperti gigitan nyamuk, kulit akan mengeluarkan bintik-bintik kemerahan yang gatal dan berubah menjadi luka yang pedih apabila terus digaruk atau tergesek.

Umumnya di awal, gigitan kutu kasur tidak akan memengaruhi kondisi kesehatan. Namun, bila digigit terus menerus dalam jangka panjang, bukan tidak mungkin bekas gigitan akan menjadi infeksi karena kotoran dan bakteri yang masuk ke dalamnya.

2. Bercak Kehitaman pada Kasur
Untuk mengonfirmasi lebih lanjut apakah ada tungau di tempat tidur, buka sprei dan lihat pada permukaan kasur. Bila ada bercak kehitaman pada kasur, ini bisa menjadi tanda bahwa ada kutu kasur atau tungau yang berhasil menggigit Anda ketika sedang tidur.

Bercak kehitaman ini bisa merupakan kotoran tungau yang menempel di kasur. Ataupun bercak darah yang mengering akibat tungau yang menggigit kulit atau tertindih ketika sedang tidur.

Baca Juga: Hunian Berkonsep Open Space, Ini 5 Ide Desain Ruang Tamu dan Ruang Makan Tanpa Sekat

3. Bau Tidak Sedap dan Apek Khas Kutu Kasur
Bukti ini akan lebih meyakinkan kalau bercak-bercak kehitaman tersebut ataupun kasur mengeluarkan bau yang tidak sedap dan apek khas tungau. Berbeda dengan bau apek karena kasur yang basah, bau akibat kutu kasur biasanya lebih menyengat dan seperti bau busuk.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI