Suara.com - Aktor kawakan Bruce Willis mundur dari dunia akting setelah didiagnosis menderita Afasia. Apa itu Afisia dan apa saja gejalanya?
Berita mengenai Afasia yang diderita Bruce Willis masuk dalam daftar berita kanal Health paling populer edisi Kamis, 31 Maret 2022 berikut ini.
1. Apa Itu Afasia, Penyakit yang Membuat Bruce Willis Pensiun dari Dunia Akting?

Aktor Bruce Willis memutuskan pensiun dari dunia akting akibat kondisi kesehatannya. Pihak keluarga mengumumkan di media sosial, aktor 67 tahun itu belum lama ini didiagnosis pengidap afasia.
"Pendukung Bruce yang luar biasa, sebagai keluarga, kami ingin berbagi bahwa Bruce tercinta telah mengalami beberapa masalah kesehatan dan baru-baru ini didiagnosis menderita afasia, yang memengaruhi kemampuan kognitifnya."
2. Bruce Willis Didiagnosis Derita Afasia, Seberapa Besar Peluang Sembuh Totalnya?

Bruce Willis memutuskan berhenti akting setelah didiagnosis menderita afasia. Menurut pihak keluarga yang membuat penyataan, ini adalah keputusan yang paling tepat dengan banyak pertimbangan.
Afasia yang menyerang Bruce Willis adalah penyakit yang memengaruhi kemampuan kognitif. Afasia terjadi ketika seseorang mengalami kesulitan dengan bahasa dan bicara.
Baca Juga: Terapi Cuci Otak Terawan Kerap Dapat Pujian Pejabat, Profesor Zubairi: Enggak Bisa Hanya Testimoni!