Tetapi dalam kasus POTS, detak jantung dan tekanan darah tidak terkoordinasi dengan baik. Karena itu, tekanan darah berfluktuasi mempengaruhi orang tersebut ketika dia berdiri tegak atau melakukan pekerjaan fisik.
Pada wanita, mereka yang memiliki POTS pun akan merasakan kondisinya lebih buruk selama siklus menstruasi.
POTS paling banyak menyerang wanita dan mereka yang sedang dalam fase menstruasi serta fase pra-menopause.
"Semua orang bisa menderita POTS pada usia berapa pun, tapi mayoritas menyerang wanita antara usia 15 hingga 50 tahun," jelas laporan tersebut.
Beberapa wanita melaporkan peningkatan episode POTS tepat sebelum periode menstruasi mereka. POTS sering dimulai setelah kehamilan, operasi besar, trauma, atau penyakit virus.
Kondisi ini juga bisa terjadi setelah sakit parah. Para ahli juga mengatakan bahwa orang dengan penyakit autoimun, seperti penyakit celiac lebih rentan terhadap POTS.