Suara.com - Apakah Anda termasuk dalam orang yang tidur dalam keadaan gelap? Jika ya, berarti Anda sebenarnya sudah mendapatkan banyak manfaat mematikan lampu saat tidur! Yap, hal sederhana ini ternyata membawa manfaat yang cukup besar untuk kesehatan Anda.
Untuk Anda yang belum mengetahuinya, Anda bisa melihat beberapa manfaat kebiasaan sederhana tersebut di bawah ini.
1. Mencegah Tekanan Darah Tinggi
Orang yang menerima banyak paparan cahaya saat tidur cenderung memiliki tekanan darah yang lebih tinggi, daripada orang yang tidur dalam keadaan gelap. Hal ini diungkapkan dalam jurnal Chronobiology International.
2. Sinyal Jam Biologis Alami Tubuh
Setiap tubuh manusia memiliki jam biologis ideal yang menjadi pengatur waktu aktivitas dan istirahat. Saat kamar gelap, otak dan mata secara alami akan merespon hal ini sebagai sinyal untuk beristirahat, dan mulai melepaskan hormon melatonin untuk membantu tidur.
Manfaat mematikan lampu saat tidur selanjutnya adalah untuk menjaga kesehatan mata. Pada kondisi terang, mata tetap akan merespon cahaya selagi Anda tertidur. Namun saat kondisi gelap, mata juga akan beristirahat sehingga kesehatannya bisa terjaga.

4. Mengontrol Berat Badan
Baca Juga: Terlalu Nyenyak Tidur, Lelaki Ini Tak Sadar Kamar Kebanjiran
Yap, Anda tidak salah baca. Tidur dengan lampu yang padam bisa membantu Anda mengontrol berat badan, agar tidak mudah naik. Lampu yang menyala bisa mempengaruhi metabolisme dalam tubuh, dan meningkatkan berat badan.
BERITA TERKAIT
Ramadan Penuh Berkah, Tapi Jangan Sampai Terjebak Hadis Palsu Ini
12 Maret 2025 | 11:44 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI