Turunkan Kadar Gula Darah Penderita Diabetes, Cobalah Minum Teh Ini!

Yasinta Rahmawati | Shevinna Putti Anggraeni
Turunkan Kadar Gula Darah Penderita Diabetes, Cobalah Minum Teh Ini!
ilustrasi teh chamomile (Pixabay)

Minum teh tertentu bisa menurunkan kadar gula darah pada penderita diabetes.

Suara.com - Pasien diabetes bisa mengalami peningkatan kadar glukosa dalam darah karena berasal dari masalah dengan produksi insulin.

Orang deangan diabetes tipe 2 tidak memproduksi cukup insulin karena tidak bekerja dengan efektif.

Tapi, minum teh tertentu bisa membantu menurunkan kadar gula darah pada penderita diabetes.

Anda mungkin tidak sadar sedang menderita diabetes, yang merupakan kondisi seumur hidup dan ditandai dengan kadar gula darah tinggi.

Baca Juga: PESBEVI Gelar Webinar Bahaya Komplikasi Kaki Diabetik, Wamenkes Dante Diminta Ini

Sedangkan, didiagnosis diabetes bisa bertambah buruk dan berkembang menjadi masalah kesehatan lainnya, mulai dari penyakit jantung hingga kerusakan saraf.

Iludtrasi diabetes (freepik)
Iludtrasi diabetes (freepik)

Berbeda dengan diabetes tipe 1, mereka yang menderita diabetes tipe 2 dapat dibantu dengan pola makan yang sehat.

Ada salah satu minuman yang rasanya seperti madu bisa membantu menurunkan glukosa darah, yakni teh chamomile.

Dokter Tim Bond dari Tea Advisory Panel mengatakan teh chamomile dapat menurunkan glukosa darah melalui dampak positif pada metabolisme insulin.

"Penelitian telah menunjukkan bahwa teh chamomile mengurangi HbA1C (yang merupakan kadar glukosa darah rata-rata Anda selama dua hingga tiga bulan terakhir) dan mengurangi resistensi insulin," kata Dokter Tim Bond dikutip dari Express.

Baca Juga: Tak Cuma Gula, Nasi dan Tepung Juga Biang Keladi Diabetes? Ini Penjelasan Dokter

Jika Anda tidak menyadarinya, resistensi insulin yang terjadi di otot, lemak, dan hati Anda tidak merespons insulin dengan baik, sehingga mereka tidak dapat mengambil glukosa dari darah Anda.