Menurut WHO, dampak klinis dari varian Omicron terpantau lebih ringan dari varian Delta dan vaksin-vaksin yang tersedia telah terbukti efektif terhadap varian Omicron.
Meski demikian, WHO mengimbau seluruh negara untuk tetap waspada karena angka kematian saat ini sama dengan angka saat gelombang Delta.
Hasil penelitian terkait efektivitas vaksin juga menunjukkan bahwa suntikan vaksin dosis penguat (booster) memiliki efektivitas 80-90 persen untuk mencegah pasien bergejala berat dan rawat inap, kata perwakilan WHO itu.
COVAX AMC merupakan mekanisme global yang bertujuan menyalurkan vaksin secara gratis kepada 92 negara berpendapatan menengah ke bawah dan berpendapatan rendah.
Saat ini, 49 persen populasi negara-negara yang tergabung dalam COVAX AMC telah mendapat setidaknya satu dosis vaksin, sementara 39 persen populasi telah divaksinasi lengkap.
Hingga 11 Maret 2021, Indonesia telah menerima 34.631.500 dosis vaksin COVID-19 dari mekanisme COVAX AMC. [ANTARA]