Suara.com - Pernahkah Anda mengenal istilah afrodisiak? Afrodisiak adalah merupakan sebutan untuk jenis makanan atau minuman yang diklaim dapat meningkatkan gairah seksual seseorang. Bahan yang bersifat alami ini memiliki khasiat serupa dengan obat seperti Viagra dan sejenisnya.
Nama afrodisiak sendiri diambil dari nama Aphrodite, dewi dalam mitologi Yunani sebagai lambang kecantikan dan seksualitas. Mitosnya, setiap bahan makanan yang memiliki bentuk seperti alat genital akan masuk dalam jenis afrodisiak ini.
Lalu sebenarnya apa saja makanan yang termasuk afrodisiak ini?
1. Buah Apel
Buah apel sendiri masuk dalam daftar afrodisiak. Alasannya berdasar pada penelitian yang dilakukan pada tahun 2014 lalu pada 700 orang wanita. Penelitian ini menunjukkan bahwa wanita yang mengkonsumsi apel secara rutin 1 sampai 2 buah per hari memiliki fungsi seksual yang lebih baik secara keseluruhan.
Fungsi ini terletak pada lubrikasi vagina yang lebih baik. Hal ini diduga karena apel mengandung phytoestrogen, senyawa yang bisa meniru hormon estrogen di dalam tubuh.
2. Cabai
Pedas dan segar, mungkin sensasi itu yang paling melekat dengan cabai. Nyatanya, masuknya cabai dalam daftar makanan afrodisiak adalah didasarkan pada kandungan capsaicin yang bisa meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh.
Selain itu senyawa ini juga dapat melepaskan hormon endorfin, hormon yang memberi rasa nyaman dan bahagia yang juga dikaitkan dengan aktivitas seksual.
Baca Juga: Pemerintah Klaim Stok Bahan Pokok Aman Jelang Ramadan Meski Harganya Naik

3. Wine
BERITA TERKAIT
Manfaat Makanan Pedas buat Kesehatan, Prabowo Saran Kurangi Makan Saat Harga Cabai Naik
29 Maret 2025 | 14:49 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI