Suara.com - Seorang pakar spesialis kulit Laura Andrew asal Inggris menjelaskan beberapa rutinitas makeup yang bisa membuat kulit rusak.
Berdasarkan The Sun, Laura mengatakan bahwa seharusnya kita tidak perlu menggunakan kuas ketika mengaplikasikan foundation.
Sebab, kuas makeup ternyata dapat menyebabkan kulit iritasi dan kemerahan.
Menurutnya, menggunakan jari untuk mengaplikasikan alas bedak sudah cukup dan aman untuk kulit.
Baca Juga: Populer di Dunia Kecantikan, Ini 5 Manfaat Gua Sha bagi Kulit Wajah
"Kehangatan alami dari tangan Anda membuatnya lebih mudah untuk membaurkan alas bedak, daripada dengan kuas," jelas Laura.
Ia melanjutkan, "Kuas dapat menarik kulit dan menyebabkan gesekan, yang sering kali membuat kulit lebih sensitif dan kemerahan."
Tidak hanya foundation saha yang harus diaplikasikan tanpa kuas rias, tetapi juga concealer.
"Saat mengoleskan concelaer di bawah area mata, gunakan jari manis dan tepuk dengan sangat lembut, karena ini akan mengurangi usapan di area bawah mata," imbuhnya.
Selain itu, mengaplikasikan eye liner secara tidak benar justru bisa menyebabkan kerutan di mata.
Baca Juga: Punya Alergi Air, Kulit Gadis Ini akan Gatal-Gatal dan Terasa Menyakitkan saat Terkena Cairan
"Kesalahan yang sangat umum adalah menarik dan meregangkan kulit, terutama di sekitar mata saat menggunakan eye liner," jelas pendiri Natura Emporium, Nichola Cosgrove.
Ketika kita merasa menariknya dengan ringan, padahal itu cukup kasar untuk kulit mata yang rapuh.
"Untuk menghindari tarik-menarik, gunakan eyeliner bertekstur gel dan cair sehingga dapat diaplikasikan dengan rapi dan lembut di kulit," tandasnya.