Sebenarnya stres ini bisa dipicu karena dua hal, stres secara fisik dan stres secara mental. Keduanya, memiliki efek serupa dan bisa jadi penyebab dari pegal linu.
4. Masalah Kesehatan Lain
Untuk poin keempat ini rasanya perlu dipertimbangkan dengan lebih baik, dengan berkonsultasi dengan dokter kepercayaan Anda. Beberapa kondisi yang bisa jadi pemicu munculnya pegal linu antara lain :
- kelelahan kronis
- gangguan tidur
- kram otot
- infeksi
- terjangkit Omicron
- penyakit autoimun, misalnya myositis atau lupus
- fibromyalgia
Dan beberapa kondisi lain yang bisa memberikan gejala serupa.
Untuk itu, mengetahui penyebab pegal linu jadi penting agar dapat memastikan penanganan apa yang tepat untuk meredakannya. Semoga artikel ini bisa jadi satu hal yang bermanfaat, dan selamat beraktivitas!