Tanda selanjutnya adalah terjadinya pembesaran pada rahim. Secara alami, bagian leher rahim akan menjadi lebih besar atau lebar beberapa hari atau minggu sebelum waktu melahirkan tiba. Hal ini bisa diketahui ketika Anda melakukan kontrol rutin pada dokter kandungan kepercayaan Anda.
5. Posisi Bayi Turun
Salah satu tanda yang bisa dirasakan oleh ibu hamil ketika akan melahirkan adalah posisi bayi yang turun ke arah panggul. Tanda ini dirasakan biasanya sekitar dua sampai empat minggu menjelang persalinan terjadi. Tanda ini sangat umum ditemukan pada kehamilan pertama.
Sebenarnya masih ada beberapa tanda akan melahirkan yang lain yang biasanya muncul. Namun kelima tanda ini termasuk yang paling umum dan dirasakan banyak orang. Semoga artikel ini bisa jadi informasi yang bermanfaat, dan ingat untuk terus melakukan kontrol pada dokter kandungan kepercayaan Anda!