Ratu Elizabeth Positif Virus Corona Covid-19, Ini Efeknya pada Lansia

Senin, 21 Februari 2022 | 15:15 WIB
Ratu Elizabeth Positif Virus Corona Covid-19, Ini Efeknya pada Lansia
Ratu Elizabeth II. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ratu Elizabeth yang berusia 95 tahun dinyatakan positif virus corona Covid-19 dan hanya mengalami gejala ringan.

Menurut keterangan pihak istana, Ratu Elizabeth hanya mengalami gejala virus corona Covid-19 ringan yang mirip flu. Ratu Elizabeth pun berharap masih bisa melanjutkan tugas-tugasnya yang ringan di Istana Buckingham.

Sebelumnya, Pangeran Charles, pewaris takhta Kerajaan Inggris berusia 73 tahun, bulan ini menarik diri dari sebuah acara setelah terpapar virus corona Covid-19 kedua kalinya. Ia juga diketahui sempat bertemu dengan Ratu Elizabeth beberapa hari sebelumnya.

Kita tahu bahwa lansia seperti Ratu Elizabeth termasuk kelompok yang berisiko terinfeksi virus corona Covid-19.

Baca Juga: Bisakah Orang Terinfeksi Virus Corona Covid-19 Dua Kali Dalam Kurun Waktu Sebulan?

Ada dua hal yang membuat lansia berisiko terinfeksi virus corona, yakni kondisi fisik dan mental mereka.

Ratu Elizabeth (instagram.com/theroyalfamily)
Ratu Elizabeth (instagram.com/theroyalfamily)

Kebanyakan lansia memiliki daya tahan tubuh lemah sehingga lebih rentan terkena penyakit menular, seperti virus corona Covid-19.

Selain itu dilansir dari Hellosehat, mereka juga cenderung memiliki penyakit kronis lain, seperti penyakit jantung, paru-paru, diabetes dan penyakit ginjal. Akibatnya, kemampuan tubuh mereka melawan infeksi virus corona Covid-19 pun melemah.

Sedangkan, sejumlah negara mengatur para lansia tinggal bersama di panti jompo atau semacamnya. Hal ini semakin meningkatkan risiko infeksi yang lebih besar.

Baca Juga: Alert! Varian Omicron Mulai Menyerang Orang Yang Telah Divaksin Covid-19 Booster

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI