Suara.com - Yoga adalah salah satu olahraga yang memiliki banyak manfaat kesehatan, baik fisik maupun mental. Olahraga yoga tidak hanya membantu tubuh seseorang lebih bugar, tetapi juga memberikan banyak pelajaran hidup dan membantu menyinkronisasi pikiran serta tubuh.
Baru-baru ini, seorang aktor India, Arjun Kapoor mengumumkan dirinya sedang memulai langkah baru untuk kehidupan yang lebih baik. Melalui Instagramnya, Arjun mengaku sedang rutin melakukan olahraga Iyengar Yoga.
"Saya melakukannya berawal dari keinginan saya untuk memperbaiki postur tubuh. Yoga yang dilakukan dengan membuka sendi pinggul saya bisa membantu memperbaiki masalah cedera punggung bawah saya," kata Arjun Kapoor dikutip dari India Today.
Iyengar Yoga dikembangkan oleh Yogacharya BKS Iyengar. Yoga ini terdiri dari gaya yang inovatif dengan penekanan signifikan pada presisi dan keselarasan.
Baca Juga: Ilmuwan Menduga Pandemi Flu Rusia pada 133 Tahun Silam juga Disebabkan oleh Virus Corona
Menurut pakar yoga, Iyengar Yoga yang dikenal sebagai Yogakshema. Pilar Iyengar Yoga adalah keselarasan, presisi, improvisasi asana dan inovasi alat peraga.
"Siapa pun yang terbaring di tempat tidur juga bisa melakukan asana yoga ini. Hal inilah yang membuat Iyengar yoga ini sangat istimewa dan berbeda dari jenis yoga lainnya," kata Nivedita Joshi.
Nivedita juga menambahkan bagaimana Iyengar Yoga sangat berbeda karena cara Gurujinya mengembangkan subjek dan menguraikan kode yoga.
Iyengar Yoga melibatkan penggunaan alat peraga untuk melakukan asana seperti ikat pinggang, bantal, balok, selimut, kursi dan lainnya.
Alat peraga ini memungkinkan pemula untuk melakukan asana dengan mudah dan mendapatkan manfaat maksimal. Alat peraga juga membantu orang tua, orang sakit atau orang dengan keterbatasan fisik, sehingga memudahkan mereka mengikuti setiap gerakan yoga.
Baca Juga: Di Tengah Ancaman Varian Omicron, 10 Negara ini Malah Zero Kasus Virus Corona Covid-19!
Selain beberapa manfaat lain, yoga Iyengar juga membantu mengobati sakit punggung kronis, depresi, insomnia, dan masalah muskuloskeletal.