Suara.com - Ketua Satgas Covid-19 IDI (Ikatan Dokter Indonesia) Profesor Zubairi Djoerbang meminta masyarakat tidak terlebih dulu tenang dengan perkembagnan kasus corona. Ia mengatakan bahwa Indonesia belum mencapai puncak gelombang ketiga virus corona.
Sementara itu, perempuan hamil seringkali mengalami rasa nyeri tulang belakang. Tapi, apa sebenarnya penyebab rasa nyeri tersebut? Dua kabar tadi merupakan berita terpopuler di kanal health Suara.com. Berikut berita terpopuler lainnya.
1. Profesor Zubairi Sebut Indonesia Belum Sampai Puncak Gelombang Ketiga Virus Corona Varian Omicron

Ketua Satgas Covid-19 Ikatan Dokter Indonesia atau IDI, Profesor Zubairi Djurban menekankan bahwa situasi dan kondisi wabah virus corona di Indonesia berbeda dengan Inggris atau pun Amerika Serikat.
Sehingga, kata Profesor Zubairi, aturan lepas masker di area publik seperti yang diberlakukan pemerintah Inggris tidak serta merta bisa diterapkan di sini.
2. 3 Sebab Nyeri Punggung Yang Terjadi Pada Perempuan Hamil, Suami Juga Harus Tau!

Pada saat memasuki masa kehamilan, seringkali perempuan mengalami back pain alias nyeri punggung.Kondisi nyeri punggung yang dialaminya, dapat mengakibatkan perempuan sulit menjalani aktivitas, bahkan terganggu.
Mereka kerap tidak bisa melakukan aktivitas sehari-hari mulai dari bekerja hingga mengurus keperluan rumah tangga. Rasa nyeri di punggung pada perempuan hamil tersebut, berpotensi mengurangi kualitas hidupnya.
Baca Juga: Terpopuler: Bahaya Suntik Whitening Murah Hingga Pasien Long Covid-19 Sembih