5 Cara Menjaga Kesehatan Mata, Lakukan Rutin untuk Manfaat Jangka Panjang

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Rabu, 09 Februari 2022 | 10:00 WIB
5 Cara Menjaga Kesehatan Mata, Lakukan Rutin untuk Manfaat Jangka Panjang
Foto oleh Josh Sorenson dari Pexels
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mata menjadi salah satu organ penting yang dimiliki manusia dan memiliki peran memberikan gambaran visual dunia untuk manusia. Kesehatannya wajib dijaga dengan berbagai upaya. Beberapa cara menjaga kesehatan mata bisa Anda temukan di artikel singkat kami ini.

Cara-cara yang kami sebutkan ini sebenarnya sangat sederhana dan idealnya sudah jadi pemahaman umum. Tapi tak ada salahnya juga bukan untuk menyegarkan ingatan atau mengetahui hal baru setiap harinya? 

Berikut cara menjaga kesehatan mata yang bisa Anda praktikkan.

1. Kontrol Rutin

Baca Juga: Ketahui 5 Manfaat Serum Bulu Mata, Perawatan Kecantikan untuk Investasi Jangka Panjang

Pertama dan utama adalah melakukan kontrol rutin secara berkala. Dengan begini Anda memahami benar kondisi mata, resiko yang mungkin ada, dan langkah antisipasi awal yang bisa dilakukan. Dengan melakukan kontrol Anda juga akan mendapatkan update terkini dari dokter mata kepercayaan Anda.

2. Nutrisi Cukup

Kecukupan nutrisi harian juga memegang peranan penting pada kesehatan mata. Vitamin seperti A, C, dan E, menjadi vitamin utama yang wajib dipenuhi kebutuhan hariannya. Akan sangat baik jika ditambahkan makanan dengan kandungan Lutein, Selenium, hingga Asam Lemak Omega-3.

Kondisi kesehatan mata. (Shutterstock)
Kondisi kesehatan mata. (Shutterstock)

3. Kendalikan Screen Time

Baik dari laptop, komputer, atau smartphone, cahaya yang dipancarkan memiliki efek yang buruk pada kesehatan mata. Terlebih jika penggunaan perangkat ini berlebihan, bisa membuat mata lelah dan kering. Maka kendalikan screen time yang Anda miliki, dan lakukan jeda singkat setiap satu atau dua jam sekali.

Baca Juga: 4 Fakta Menarik di Balik Wanita yang Suka Menangis, Ada Apa Sebenarnya?

4. Paparan Sinar Ultraviolet Langsung

Mata juga perlu perlindungan pada paparan sinar ultraviolet. Resiko besar mengancam ketika mata terlalu sering terpapar sinar ini, seperti katarak, degradasi makula, bahkan hingga kanker mata. Gunakan kacamata hitam atau topi saat bepergian di area yang memiliki paparan sinar matahari cukup intens.

5. Waspada Saat Menggunakan Make Up

Kandungan dalam berbagai make up ternyata juga berisiko pada kesehatan mata saat tidak sengaja masuk ke mata. Jadi saat menggunakan make up, pastikan tidak ada yang masuk ke mata agar tidak mengalami iritasi.

Menerapkan pola hidup sehat dan disiplin dalam melaklukan kontrol, jadi cara menjaga kesehatan mata terbaik yang bisa Anda lakukan. Semoga artikel ini bermanfaat dan selamat menjalankan aktivitas Anda selanjutnya!

Kontributor : I Made Rendika Ardian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI