Viral Perempuan Positif Covid-19 Padahal Belum Tes, Bumame Farmasi Minta Maaf!

Kamis, 03 Februari 2022 | 20:41 WIB
Viral Perempuan Positif Covid-19 Padahal Belum Tes, Bumame Farmasi Minta Maaf!
Ilustrasi tes PCR. (Elements Envato)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menyusul video viral seorang perempuan dinyatakan positif Covid-19 tapi belum menjalani tes, Bumame Farmasi akui ada kesalahan administrasi.

Hal ini diungkap langsung oleh Direktur Utama Bumame Farmasi, James Wihardja, yang mengatakan adanya kesalahan saat petugas melakukan input data pelanggan ke sistem.

Dalam pesan permohonan maaf tertulis yang beredar, kepada perempuan bernama Ibu Zakiah itu, James mengakui pihaknya menyebabkan ketidaknyamanan pelanggan.

"Kami mengakui bahwa kejadian yang ibu alami hari ini, memang benar adanya kesalahan dari pihak admin kami yang menyebabkan kerugian dan ketidaknyamanan," terang James melalui keterangan tertulisnya yang beredar, Kamis (3/2/2022).

Baca Juga: Peserta Karantina Bisa Ajukan Tes PCR Pembanding, Jika Positif Covid-19 Saat Hari Terakhir

James lantas sedikit menjelaskan kronologi yang terjadi, salah satunya karena ada pasien dengan nama yang sama.

"Admin tersebut mengirimkan hasil pasien lain yang mempunyai nama yang persis sama dengan ibu yang hasil tesnya pada tanggal 2 Februari 2022 adalah positif antigen dan juga PCR," ungkap James.

Akibat hal ini, kata James, pihaknya sudah menegur staf yang keliru, sehingga tidak menyebabkan kesalahan yang sama di kemudian hari, termasuk di seluruh cabang Bumame yang ada di Indonesia.

"Serta menjadikan hal ini sebagai evaluasi bagi seluruh tim Bumame Farmasi, agar ke depannya kami bisa melayani seluruh klien atau customer kami dengan lebih teliti dan bertanggung jawab lagi," terangnya.

Sekedar informasi, beberapa waktu lalu viral video seorang perempuan yang melayangkan protes ke petugas Bumame Farmasi, di kawasan SCBD, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Viral Perempuan Protes Belum Tes PCR Tapi Sudah Keluar Surat Positif Covid-19, Ini Penjelasan Bumame Farmasi SCBD

Perempuan itu terdengar marah dan emosi serta merasa dirugikan, saat ingin melakukan penerbangan ke Bali, tapi hasil antigen dan tes PCR-nya dinyatakan positif Covid-19.

Padahal ia baru saja mengisi data dan belum datang ke lokasi untuk dilakukan tes, tapi hasil tes malah sudah keluar.

“Kemarin saya dikirimin, sementara saya belum ke sini. Hasil tes antigen, terus tadi pagi saya dikirimin hasil tes PCR, sementara saya belum datang,” kata perempuan dalam video yang beredar tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI