Berisiko Tak akan Selamat saat Lahir, Bayi dengan Penyakit Langka Ini Berhasil Tumbuh hingga Umur 3 Tahun

Senin, 31 Januari 2022 | 14:30 WIB
Berisiko Tak akan Selamat saat Lahir, Bayi dengan Penyakit Langka Ini Berhasil Tumbuh hingga Umur 3 Tahun
Ebby Tidswell dan Rosie (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang ibu bernama Ebby Tidswell (30) asal Wales Utara Inggris, memilki seorang putri yang menderita penyakit langka, Malformasi Vena Galen (VGM).

VGM merupakan kondisi langka yang terjadi selama kehamilan, yang menyebabkan koneksi abnormal antara pembuluh darah di dalam otak.

Ternyata, penemuan diagnosis kondisi langka tersebut pada putrinya terjadi karena 'kecelakaan' yang sangat tidak disengaja. Kondisinya doketahui saat Ebby hamil 28 minggu.

Ebby mengatakan gejalanya sangat bervariasi pada setiap anak, sehingga dokter tidak dapat memberi tahu kondisi pastinya sampai putrinya, Rosie, lahir.

Baca Juga: Curhat Ibu Penjual Gorengan Ke Menko Airlangga: Minyak Goreng Langka Dan Mahal

Setelah menemukan kondisi Rosie, dokter mengatakan ada tiga kemungkinan hasil yang terjadi.

Ebby Tidswell dan Rosie (Instagram)
Ebby Tidswell dan Rosie (Instagram)

"Ada sepertiga dari kemungkinan dia akan keluar dan baik-baik saja, seperti kemungkinan dia keluar dan mengalami keterlambatan perkembangan atau kerusakan otak dan cacat cukup parah, dan sepertiga lainya Rosie tidak akan selamat sama sekali," jelas Ebby, dilansir Mirror.

Rosie pun lahir melalui operasi caesar di Rumah Sakit Liverpool. Saat berusia 12 jam, sang bayi dipindahkan ke Rumah Sakit Anak Alder Hey untuk obserasi ketat.

"Dia lahir stabil dan dia tidak tampak seperti punya masalah dalam hal Malformasi Vena Galen. Pada hari kesembilan (dirawat) kami disuruh pulang. Kami ke Alder Hey hanya untuk scan dan lain-lain," sambungnya.

Ketika Rosie berusia 10 minggu, dia harus menjalani operasi pertama akibat kodisinya menekan jantung dan dia memasuki tahap awal gagal jantung.

Baca Juga: Minyak Goreng Rp 14 Ribu Langka, Plt Gubernur Sulsel Kumpulkan Distributor

Operasi itu sukses dan Rosie juga telah menjalani operasi kedua saat usianya enam bulan.

Kini, Rosie sudah tumbuh menjadi balita tiga tahun yang sehat, pintar, dan cantik. Bahkan, ia tidak mengalami keterlambatan perkembangan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI