Suara.com - Seiring usia bertambah, biasanya peningkatan lemak perut akan bertambah. Hal ini disebabkan oleh melemahnya massa otot, sehingga lemak diperut bertambah. Lantas, bagaimana cara menghilangkan lemak di perut?
Bagi sebagian orang, memiliki perut buncit membuat rasa percaya diri menurun. Selain itu, mereka yang memiliki perut yang buncit juga merasa kesulitan memakan celana atau baju yang cocok.
Perlu diketahui, terlepas dari masalah penampilan, rupanya memiliki lemak di perut juga dapat menimbulkan beberapa risiko masalah kesehatan, seperti tekanan darah tinggi, kolesterol tiinggi, diabetes tipe 2, masalah pernapasan, dan penyakit jantung.
Lantas, bagaimana cara menghilangkan lemak di perut? Ada berbagai cara untuk menghilangkannya, seperti olahraga teratur dan menghindari makanan yang memicu meningkatnya lemak di perut.
Baca Juga: Kunci Membakar Lemak Perut Membandel, Tidak Cuma Sit Up Saja, lho!
Nah, melansir dari berbagai sumber, berikut ini jenis olahraga dan makanan yang harus dihindari untuk membantu menghilangkan lemak perut.
Olaharaga Menghilangkan Lemak Perut
Untuk menghilangkan lemak di perut, berikut ini beberapa olahraga yang bisa Anda lakukan.
1. Latihan Aerobik atau Kardio
Salah satu olahraga yang ampuh untuk membakar lemak di perut yaitu latihan aerobik atau kardio kurang lebih 30 menit, seperti berlari, berenang, berjalan, bersepeda, dan kelas kebugaran.
Baca Juga: Begini Tips dari Para Ahli Cara Menghilangkan Lemak Perut
2. Latihan Perut
Melakukan sejumlah latihan perut bermanfaat untuk mengencangkan serta meratakan perut, seperti crunch sepeda, perut crunches, angkat kaki. Latihan seperti ini aman dilakukan baik oleh kaum pria maupun wanita untuk segala usia.
3. Latihan Beban
Latihan angkat beban juga jadi salah satu cara ampuh untuk membakar lemak perut. Sebab, otot dapat membakar kalori lebih banyak daripada lemak ketika kondisi tubuh tengah beristirahat. Maka dari tu, mempunyai banyak otot sangat bermanfaat untuk membakar dan menghilangkan lemak di perut.
Makanan yang Harus Dihindari
Jika ingin menghilangkan lemak di perut, pastikan untuk tidak mengkonsumsi gula secara berlebihan, sebab gula pendorong utama kenaikan berat badan, terutama di daerah perut.
Selain itu, cobalah untuk mengurangi asupan karbohidrat olahan. Sebab karbohidrat olahan dapat meningkatkan lemak perut. Cobalah mengganti karbohidrat olahan dengan karbohidrat kompleks, seperti buah-buahan, sayuran, dan gandum.
Pastikan juga untuk menghindari makanan berlemak. Diketahui, beberapa lemak makanan memang diperlukan dalam diet sehat, tetapi tidak semua sumber lemak sama-sama bermanfaat. Lemak jenuh dan lemak trans ini dapat meningkatkan lemak perut dan memicu penyakit berbahaya lainnya.
Demikian informasi mengenai cara menghilangkan lemak di perut yang menarik untuk diketahui. Selamat mencoba.
Kontributor : Ulil Azmi