Meskipun Anda sudah berusaha bekerja di rumah serupa dengan di kantor, yakni duduk di kursi dan menggunakan meja yang benar. Anda masih saja berisiko mengalami sakit kepala.
Karena, ruang gerak atau ruang kerja yang lebih sempit dan cenderung jarang beranjak dari kursi atau beristirahat sejenak selama bekerja di rumah.
Jeremy pun mengakui bahwa jumlah pasien yang mengeluhkan sakit punggung bagian bawah dan sakit leher sejak bekerja dari rumah mengalami peningkatan drastis.
Keluhan yang paling umum diterimanya adalah nyeri punggung bawah. Sebenarnya, ada banyak penyebab kondisi tersebut, tetapi postur tubuh yang buruk bisa menyebabkan nyeri punggung bagian bawah, leher dan bahu.
Stres dan ketegangan di tempat kerja juga merupakan penyebab besar nyeri leher dan bahu.