Suara.com - Kasus harian Covid-19 di dunia pecah rekor lagi, mencapai lebih dari 3 juta kasus dalam 24 jam terakhir. Di waktu yang sama, angka kematian tercatat ada sebanyak 7.747 jiwa. Demikian update Covid-19 global hari ini, Kamis (13/1/2022).
Pada situs worldometers tercatat total kasus Covid-19 global per Kamis (13/1) pukul 08.00 WIB adalah 317,18 juta dengan kematian lebih dari 5,52 juta jiwa.
Laporan kasus positif harian didominasi oleh delapan negara, yang jumlahnya sampai ratusan ribu kasus di satu negara. Di antaranya:
- Amerika Serikat 748.418 kasus
- Perancis 361.719 kasus
- India 241.976 kasus
- Italia 196.224 kasus
- Spanyol 179.125 kasus
- Argentia 131.082 kasus
- Inggris 129.587 kasus
- Australia 102.567 kasus
Amerika Serikat juga mendominasi angka kematian dengan laporannya mencapai 2.200 orang meninggal akibat Covid-19 dalam sehari.
Baca Juga: Waspada, Kasus Harian Positif Covid-19 di Bali Meningkat
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan, lonjakan kasus Covid-19 itu disebabkan varian omicron yang lebih cepat menular.
Dalam laporan epidemiolog mingguan WHO pada Selasa (11/1), dikatakan bahwa kasus positif Covid-19 di dunia meningkat hingga 55 persen, atau 15 juta kasus baru hanya dalam 7 hari, sejak 3-9 Januari 2022. Angka tersebut menjadi kasus mingguan terbanyak selama pandemi Covid-19 terjadi.
Meski hasil penelitian sementara menunjukkan kalau varian omicron menyebabkan gejala lebih ringan daripada delta, WHO menegaskan kalau virus tersebut berbahaya, terutama bagi orang yang belum divaksinasi.
"Mayoritas orang di rumah sakit dengan Covid-19 tidak divaksinasi. Jika penularan tidak dibatasi, ada risiko lebih besar varian baru muncul yang bisa saja lebih menular dan lebih mematikan daripada omicron," kata Kepala WHO Tedros Adhanom.
Baca Juga: Update Covid-19 Global: Rekor Baru Kasus Harian di Dunia Kini Capai 2 Juta Lebih