Suara.com - Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit memperbarui pedomannya untuk karantina Covid-19. Terbaru orang dengan Covid-19 tak perlu dites negatif untuk bisa menyelesaikan karantina selama lima hari.
Hal itu menjadi pertanyaan banyak orang, apa sebenarnya alasannya?
“Tes-tes ini diizinkan untuk tujuan kualitatif, bukan tujuan kuantitatif, artinya kami tidak dapat mengetahui seberapa menularnya Anda berdasarkan tes positif atau negatif,” kata Direktur Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Dr. Rochelle Walensky seperti dilansir dari NY POst.
Tetapi CDC tetap menawarkan saran tentang bagaimana "menafsirkan" tes ketika keluar dari isolasi.
Baca Juga: Terungkap! Ini Penyebab Gejala Varian Omicron Lebih Ringan Dibandingkan Varian Delta
“Setelah kami merilis rekomendasi kami awal pekan lalu, menjadi sangat jelas bahwa orang menjadi tertarik menggunakan tes cepat, meskipun mereka tidak diizinkan untuk tujuan ini,” kata Walensky. “Kami kemudian memberikan panduan tentang bagaimana mereka harus digunakan.”
“Jika tes itu positif, orang harus tinggal di rumah selama lima hari ekstra dan jika tes itu negatif, orang benar-benar perlu memahami bahwa mereka harus terus memakai masker selama lima hari ekstra untuk menyelesaikan masa isolasi 10 hari, " dia menambahkan.
Upayanya untuk mengklarifikasi terjadi setelah CDC mengurangi periode karantina yang direkomendasikan dari 10 menjadi lima hari tanpa persyaratan pengujian pada akhir Desember, memicu reaksi dan membanjirnya pertanyaan.
Pada hari Minggu, Dr. Anthony Fauci mengatakan CDC akan mempertimbangkan panduan baru yang meminta orang tanpa gejala yang terinfeksi COVID-19 untuk dites negatif sebelum meninggalkan karantina.
CDC mengatakan pada hari Selasa bahwa mereka tidak akan meminta orang untuk melakukan tes negatif sebelum meninggalkan karantina tetapi masih memperbarui panduan online-nya.
Baca Juga: Tambah Lima Pasien, Kasus Covid-19 di Sulut Jadi 34.710 Orang
Panduan baru menyatakan bahwa jika seseorang memiliki akses ke tes dan ingin mengambilnya, pendekatan terbaik adalah melakukan tes antigen menjelang akhir masa isolasi lima hari mereka.