Pentingnya Memahami Kecerdasan Emosional Pasangan, Ketahui Tanda-tandanya

Kamis, 30 Desember 2021 | 09:51 WIB
Pentingnya Memahami Kecerdasan Emosional Pasangan, Ketahui Tanda-tandanya
Ilustrasi pasangan bertengkar (freepik.com/wayhomestudio)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kecerdasan emosional mengacu pada kemampuan untuk memahami, mengontrol, dan mengevaluasi emosi. Kemampuan ini sangat penting, sama halnya dengan memahami, menafsirkan, dan menanggapi emosi orang lain.

Secara umum, orang dengan kecerdasan emosional tahu apa yang terjadi dengan diri mereka sendiri dan pandai mengungkapkannya. Mereka memiliki kesadaran sosial dan kemampuan beradaptasi yang tinggi.

Kemampuan ini juga diperlukan dalam sebuah hubungan agar tidak hancur, sehingga sangat penting untuk memahami kecerdasan emosional pasangan.

Berdasarkan Refinery 29, berikut cara mengenali kecerdasan emosional pada pasangan:

Baca Juga: Belajar dari Buku Filosofi Teras, Cara Ampuh Menghentikan Emosi Negatif!

1. Mereka ingin tahu tentang Anda

Orang yang sangat cerdas secara emosional fleksibel dalam berpikir.

"Mereka cenderung berpikiran terbuka dan ingin tahu tentang Anda. Mereka melakukan pengamatan tentang Anda dan menanyakan alasannya," kata psikoterapis asal Inggris, Cincy Barnes.

Ilustrasi emosi negatif.[Pexels]
Ilustrasi emosi negatif.[Pexels]

2. Mereka mandiri

Orang dengan kecerdasan emosional yang tinggi mengetahui tubuh dan emosi mereka, yang memungkinkan mereka untuk memenuhi kebutuhan mereka sendiri.

Baca Juga: Emosi Nonton Layangan Putus, Prilly Latuconsina Sampai Mau Banting Piring

Misalnya, sering mengalami 'hangry' merupakan tanda rendahnya kesadaran dan emosi. Orang yang kelaparan tidak tahu bahwa mereka sedang kelaparan, dan mereka membiarkannya terus hingga menjadi jengkel kepada orang lain.

3. Punya batasan yang baik

Ketika orang sadar diri, mereka tahu batasan apa yang harus ditetapkan. Di sisi lain, membiarkan emosi mengesampingkan penilaian rasional dan mengabaikan perilaku buruk adalah tanda kecerdasan emosional yang belum berkembang.

Misalnya, mereka masih terlibat dengan mantannya atau sulit berkata tidak kepada orang lain padahal itu berdampak negatif kepadanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI