Daftar Kasus Medis Teraneh di 2021, dari Lidah Kuning hingga Cincin Tembaga di Mata

Selasa, 28 Desember 2021 | 15:16 WIB
Daftar Kasus Medis Teraneh di 2021, dari Lidah Kuning hingga Cincin Tembaga di Mata
Laki-laki memiliki 'cincin' tembaga di matanya (NEJM)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Seorang pria asal India mengalami gejala penyakit yang sangat jarang terlihat pada orang-orang, yakni perut bengkak dan iris mata terdapat cincin cokelat yang terlihat seperti cincin tembaga.

Dokter mendiagnosisnya dengan Kayser-Fleischer rings, yang disebabkan oleh penumpukan tembaga di kornea. Ini adalah tanda dari kondisi langka yang disebut penyakit Wilson.

Orang dengan penyakit Wilson memiliki mutasi genetik yang mencegah mereka mengurangi kelebihan tembaga, yang menyebabkannya untuk menumpuk di dalam tubuh, seringnya di hati, otak, maupun mata.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI