- Benjolan atau bengkak di kepala
- Luka kulit kepala yang tidak dalam
- Linglung
- Pusing berputar atau sakit kepala
- Mual
- Mudah merasa lelah
- Mudah mengantuk, tidur lebih lama dan sulit tidur
- Kehilangan keseimbangan
- Penglihatan kabur
- Kesulitan berkonsentrasi
- Perubahan suasana hati dan depresi
Berikut ini gejala cedera kepala sedang dan berat.
- Kehilangan kesadaran
- Sakit kepala parah yang berkepanjangan
- Kehilangan koordinasi tubuh
- Mual dan muntah berkelanjutan
- Luka pada kepala yang dalam
- Kejang
- Pelebaran pupil mata
- Jari tangan dan kaki yang melemah atau kaku
- Perubahan perilaku yang drastis
- Koma
Tapi, gejala cedera kepala pada anak bisa berbeda dan terkadang sulit dideteksi. Adapun gejala cedera kepala pada anak termasuk menangis terus-menerus, mudah marah, tidak nafsu makan, sulit konsentrasi, pola tidur berubah dan tidak aktif.