Suara.com - Kebanyakan orang memilih minum kopi atau mengonsumsi suplemen agar tubuh lebih berenergi. Tapi, kedua cara itu tidak selalu membuat tubuh berenergi sepanjang hari.
Sebenarnya, ada banyak cara untuk membuat tubuh berenergi sepanjang hari dengan cara yang lebih sehat. Bahkan, perubahan kecil dalam keseharian bisa membuat perbedaan besar dalam kehidupan sehari-hari.
Berikut ini dilansir dari Bright Side, beberapa tips sehat untuk membuat tubuh berenergi sepanjang hari.
1. Tidur siang
Tidur siang singkat selama 20-30 menit di sore hari dapat membantu meningkatkan energi tubuh. Jika Anda benar-benar ingin mengatur waktu dengan tepat, tidur siang selama 26 menit sangat ideal untuk mendapatkan manfaat terbaik.
Tapi, jangan tidur siang berlebihan karena bisa mengurangi jumlah tidur yang cukup di malam hari. Akibatnya, tubuh akan kurang berenergi sepanjang hari bila tidak cukup tidur di malam hari.

2. Batasi asupan kafein
Meskipun kafein dipercaya bisa meningkatkan energi, tapi Anda perlu membatasi jumlah asupan kafein harian.
Karean, mengonsumsinya berlebihan bisa membuat tubuh kehilangan energi dan Anda akan lebih kertegantungan.
Baca Juga: Pakar Merekomendasikan Jenis Masker Ini agar Terlindung dari Virus Corona Omicron
Selain itu, asupan kafein berlebihan justru akan meningkatkan stres dan cemas. Jumlah maksimal asupan kafein harian adalah 400 miligram.