Suara.com - Bukan pilek, tanda-tanda infeksi Covid-19 varian Omicron menjadi berita kesehatan menarik paling banyak dibaca hari ini, Jumat (17/12/2021).
Ada juga aturan baru karantina 14 hari sepulang dari luar negeri bagi WNI hingga keputihan jadi gejala kanker dubur.
Simak rangkuman berita kesehatan menarik lainnya dari Suara.com, berikut ini:
1. Bukan Pilek, Ini Tanda-tanda Anda Kemungkinan Terinfeksi Varian Omicron!
Baca Juga: 5 Cara Mengembalikan Indra Penciuman Akibat Anosmia, Lakukan Hal Ini
Kemunculan varian Omicron telah memicu kekhawatiran di seluruh dunia. Penyebaran varian baru virus corona ini sendiri sudah masuk ke Indonesia.
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan sekarang ini sudah ada 77 negara yang melaporkan kasus varian Omicron.
2. Aturan Baru: Pelaku Perjalanan Internasional dari 11 Negara Ini Wajib Karantina 14 Hari
Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 memperpanjang aturan karantina bagi pelaku perjalanan internasional yang masuk ke Indonesia. Aturan itu tertuang dalam Surat Edaran Nomor 25 Tahun 2021.
Baca Juga: Bukan Pilek, Ini Tanda-tanda Anda Kemungkinan Terinfeksi Varian Omicron!
Dalam aturan tersebut, Satgas Covid-19 memperpanjang waktu karantina 14 hari bagi Warga Negara Indonesia (WNI) yang berasal dari 11 negara yang mengonfirmasi adanya transmisi varian omicron. Adapun 11 negara yang dimaksud adalah:
3. Waspadai Keputihan hingga Lendir pada Anus, Bisa Jadi Gejala Kanker Dubur!
Menurut American Cancer Society, 1 dari 500 orang berisiko terkena kanker dubur seumur hidup. Gejala utama kanker dubur bisa berupa anus yang sulit menahan kotoran.
Saluran anus adalah tabung pendek yang dikelilingi oleh otot di ujung rektum Anda. Rektum adalah bagian bawah usus besar Anda.
4. Catat! Tata Cara Pemberian Parasetamol saat Anak Demam karena Vaksinasi Covid-19
Vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun sudah dimulai di Indonesia. Demam menjadi salah satu jenis Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi alias KIPI yang lazim terjadi, termasuk pada anak-anak.
Ketiak anak demam, orangtua mungkin berpikiran untuk memberikan parasetamol. Namun Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) mengingatkan agar pemberian parasetamol dilakukan dengan tepat dan benar. Seperti apa?
5. Ketua IDAI Minta Orangtua Tak Ajak Anak Liburan, Kenapa?
Ketua Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), dr Piprim Basarah Yanuarso, SpA(K) meminta masyarakat untuk bersabar tidak mengajak anaknya liburan, meski anak sudah divaksinasi Covid-19.
Menahan liburan perlu dilakukan, meskipun anak usia 6-11 tahun pada 14 Desember 2021 diputuskan sudah bisa mendapatkan vaksinasi Covid-19.