Suara.com - Cara mengatasi sesak napas akibat asam lambung menjadi berita kesehatan menarik paling banyak dibaca hari ini, Rabu (14/12/2021).
Ada juga risiko komplikasi cedera tulang belakang seperti yang dialami Edelenyi Laura Anna dan pembahasan tentang spinal cord injury.
Simak rangkuman berita kesehatan menarik lainnya dari Suara.com, berikut ini:
1. Belajar dari Laura Anna, Begini Cara Mengatasi Sesak Napas akibat Asam Lambung!
Baca Juga: Nikita Mirzani Kehilangan Laura Anna: Baru Aja Seneng Punya Adik Perempuan
Edelenyi Laura Anna sempat mengeluh sesak napas akibat asam lambung naik sebelum meninggal dunia. Hal ini terlihat dari isi chatting Laura terakhir kalinya dengan kerabatnya, Putri Jimbo yang dibagikan di Instagram.
Saat itu, Laura Anna sudah mengeluh dadanya terasa sesak akibat asam lambung. Tapi, Putri Jimbo tak mengira itu akan menjadi chatting-an terakhirnya dengan Laura Anna.
2. Edelenyi Laura Anna Meninggal Dunia, Ketahui Ragam Komplikasi Cedera Tulang Belakang
Selebgram Edelenyi Laura Anna dikabarkan meninggal dunia hari ini, Rabu (15/12/2021). Laura diketahui tengah mengalami kelumpuhan akibat cedera tulang belakang alias spinal cord injury yang dialaminya usai kecelakaan.
Baca Juga: Sambangi Rumah Duka, Brisia Jodie Masih Lemas Tahu Laura Anna Meninggal
Laura yang tengah berjuang mendapatkan keadilan karena kecerobohan Gaga Muhammad, mantan kekasih yang menyebabkan kecelakaan, meninggal dunia di kediamannya di Pondok Gede, Bekasi, Jawa Barat.
3. Apa Itu Spinal Cord Injury? Penyakit yang Diderita Laura Anna hingga Meninggal Dunia
Selebgram Laura Anna meninggal dunia, pada Rabu (15/12/2021) setelah mengalami lumpuh akibat kecelakaan fatal bersama sang mantan pacar, Gaga Muhammad. Sebelum meninggal dunia, Laura Anna sempat menderita spinal cord injury usai insiden kecelakaan. Apa itu spinal cord injury?
Perlu diketahui, akibat derita spinal cord injury, Laura Anna menjadi lumpuh total karena sumsum tulang belakang mengalami kerusakan permanen. Agar tidak penasaran, tentang apa itu spinal cord injury yang diderita Laura Anna, simak penjelasan berikut ini.
4. Sel Kanker yang Sudah Lama 'Tidur' Bisa Aktif Kembali Jika Kadar Protein Ini Berkurang
Para ilmuwan mulai memahami bagaimana sel kanker yang bertahun-tahun 'tertidur' bisa aktif lagi dan menyebar ke seluruh tubuh.
Dalam studi baru terhadap tikus yang terbit di Nature Cancer, Senin (13/12/2021), menemukan sel-sel kanker yang tidak aktif justru dikelilingi oleh kolagen tipe III, protein utama yang membentuk jaringan ikat, dalam jumlah besar daripada sel-sel kanker aktif.
5. Pfizer Mengumumkan Obat Covid-19 90% Ampuh Lawan Covid-19, Bahkan Varian Omicron
Perusahaan Pfizer mengumumkan obat Covid-19 yang mereka produksi, Paxlovid, 90% manjur mencegah infeksi parah dan kematian pada orang yang berisiko tinggi.
Bahkan, menurut data laboratorium, Paxlovid dapat mempertahankan kemanjurannya itu terhadap virus corona varian Omicron.