Sering Jadi Camilan, Ini 5 Efek Samping Jika Konsumsi Kacang Berlebihan

Rabu, 15 Desember 2021 | 18:17 WIB
Sering Jadi Camilan, Ini 5 Efek Samping Jika Konsumsi Kacang Berlebihan
Ilustrasi Kacang Tanah. (freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kacang tanah jadi salah satu camilan favorit yang kerap jadi teman saat nonton ataupun ngobrol, baik dalam bentuk kacang kulit, kacang telur, atau kacang berbumbu lainnya. Dan kacang tanah sering kali dianggap sebagai salah satu makanan sehat lantaran mengandung serat dan asam lemak omega 6 yang tinggi, di mana kandungan tersebut bisa melawan sejumlah penyakit inflamasi, seperti penyakit jantung, diabetes, dan juga kanker.

Meski demikian, mengonsumsi kacang tanah secara berlebihan ternyata tidaklah dianjurkan. Dilansir dari Healthshots, menurut ahli gizi senior, Arti Johari, kacang tanah mengandung lemak yang jika dikonsumsi berlebihan, dapat menyebabkan masalah kesehatan, seperti stroke, serangan jantung, masalah pencernaan, penyumbatan arteri, hingga komplikasi penyakit lainnya.

Ada lima masalah kesehatan yang mengancam jika Anda mengonsumsi kacang tanah secara berlebihan. Ini dia:

1. Bisa Menambah Berat Badan
Karena kacang tanah merupakan salah satu makanan sumber lemak, tak heran jika konsumsi yang berlebihan dapat menambah berat badan. Segenggam kacang tanah mengandung 170 kalori. Sedangkan kebutuhan kalori rata-rata orang adalah 1.600 hingga 2.400 kalori. Ngemil dua genggam kacang tanah sudah memasok lebih dari 20 persen kebutuhan kalori harian.

Baca Juga: Makanan Tradisional Jawa Tengah Beserta Maknanya

2. Menghambat Penyerapan Mineral
Terlepas dari kontribusinya terhadap kesehatan secara keseluruhan, mengonsumsi kacang tanah secara berlebihan dapat menghalangi penyerapan mineral dalam tubuh Anda. Asam fitat, komponen yang ada dalam kacang, bertanggung jawab untuk menghambat penyerapan zat besi, seng, kalsium, dan magnesium.

Seiring waktu, ini bisa berkontribusi pada masalah kesehatan mulai dari kekurangan mineral, iritasi, saluran usus, hingga alergi.

3. Menyebabkan Tekanan Darah Tinggi
Terlalu banyak mengonsumsi kacang tanah juga bisa menimbulkan masalah pada tekanan darah tinggi. Konsumsi natrium yang berlebihan pada kacang tanah dapat menarik cairan ke dalam aliran darah dan memicu tekanan darah tinggi. Untuk menghindarinya, pilih kacang tanah tanpa tambahan garam.

4. Memicu Peradangan
Kacang tanah mengandung omega 6 yang tinggi, tetapi rendah omega 3. Jika mengonsumsinya berlebihan, hal ini dapat menyebabkan ketidakseimbangan rasio antara omega 3 dan omega 6.

Ketidakseimbangan asam lemak tak jenuh esensial ini dapat menyebabkan peradangan di tubuh.

Baca Juga: Tak Hanya sebagai Camilan Lezat, Ini 5 Manfaat Kacang Mete untuk Kesehatan

5. Bisa Meningkatkan Alergi Kacang
Mengonsumsi kacang tanah secara berlebihan bisa meningkatkan alergi pada kacang. Beberapa gejala yang bisa terjadi adalah gatal-gatal, sesak napas, dan juga diare.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI