Pemeran Film Parasite Park So Dam Menderita Kanker Tiroid, Kondisinya Masih Bisa Sembuh

Selasa, 14 Desember 2021 | 18:20 WIB
Pemeran Film Parasite Park So Dam Menderita Kanker Tiroid, Kondisinya Masih Bisa Sembuh
Drama dan Film Park So Dam (Instagram/@sodam_park_0908)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Agensi Artist Company mengumumkan, pada Senin (13/12/2021,) bahwa aktris Korea Selatan, Park So Dam, telah didiagnosis menderita kanker tiroid papiler.

Menurut Insider, pemeran film Parasite ini telah menjalani operasi. Namun, agensi tidak memberikan rincian dari prosedur tersebut.

Columbia Thyroid Center menjelaskan bahwa kanker tiroid papiler, atau adenokarsinoma papiler, merupakan jenis kanker tiroid yang paling umum diderita, mencapai sekitar 80% dari semua kasus kanker tiroid.

Sebagian besar kanker tiroid papiler tidak menimbulkan gejala. Bahkan, banyak pasien yang tidak tahu bahwa mereka menderitanya.

Baca Juga: Bintang Film Parasite, Park So Dam Didiagnosa Idap Kanker Tiroid

Dalam kasus stadium lanjut ketika sel kanker memengaruhi struktur sekitarnya, pasien kemungkinan dapat mengalami suara serak atau kesulitan menelan.

Kolase film Parasite dan Banjiha (Istimewa)
Kolase film Parasite dan Banjiha (Istimewa)

Jenis kanker ini juga paling umum pada wanita di bawah 25 tahun dan kebanyakan kasus muncul sebelum umur 40 tahun. Tetapi bukan berarti jenis kanker ini tidak dapat diderita oleh siapa pun di atas usia tersebut.

Faktor risiko kanker tiroid papiler termasuk paparan radiasi dan riwayat keluarga. Namun, mayoritas orang yang menderita jenis kanker ini juga biasanya tidak memiliki faktor risiko sama sekali.

Untungnya, kanker tiroid papiler juga merupakan kanker tiroid dengan prognosis terbaik dan sebagian besar pasien dapat disembuhkan jika diobati dengan tepat dan cukup dini.

Saat ini, Park So Dam sedang fokus pada pemulihannya sehingga ia tidak dapat tampil di depan publik untuk sementara waktu.

Baca Juga: Pasien Kanker Tiroid Perlu Rutin Cek Benjolan di Leher Meski Sudah Sembuh, Apa Sebabnya?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI