Pemeran Parasite Park So Dam Kena Kanker Tiroid Papiler, Penyakit Apa Itu?

Senin, 13 Desember 2021 | 19:16 WIB
Pemeran Parasite Park So Dam Kena Kanker Tiroid Papiler, Penyakit Apa Itu?
Park So Dam (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kanker Sel Hurthle: kanker jenis ini disebut dengan karsinoma sel oxyphil. Dikatakan, jenis kanker ini terbilang cukup langka.

Karsinoma Tiroid Meduler (MTC): jenis kanker ini menyerang sel C penghasil kalsitonin. Kanker ini dapat menyebar ke hati, paru-paru, dan kelenjar getah bening. Bahkan ini terjadi sebelum benjolan pada kelenjar muncul. MTC ini dibagi menjadi dua jenis, yakni MTC sporadic dan MTC familial.

Poor Differentiated Thyroid Cancer

Jenis kanker ini berawal dari kanker papiler atau folikel yang sudah ada sebelumnya. Jika dilihat dari laboratorium, sel ini terlihat abnormal dan dapat menyebar dengan cepat leher dan bagian tubuhnya. Dari jenis kanker ini, yang paling termasuk adalah kanker tiroid anaplastik.

Apa Saja Tanda-Tanda Kanker Tiroid?

Umumnya, kanker kelenjar tiroid tidak terlihat di tanda awal. Namun, kemunculan ini ditandai dengan adanya nodul atau benjolan yang terdapat di leher.

Hampir semua orang memiliki benjolan pada kelenjar dan tiroidnya. Tetapi, benjolan tersebut bersifat jinak dan tidak membahayakan.

Selain muncul benjolan, terdapat gejala lain pada keadaan yang lebih lanjut, yaitu:

  • Pembengkakan di leher
  • Suara serak yang tidak kunjung membaik
  • Sakit tenggorokan
  • Sakit di bagian leher
  • Kesulitan menelan
  • Kesulitan bernapas
  • Batuk

Baca Juga: Sinopsis Film Special Cargo, Karya Terbaru Park So Dam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI