Vaksin Covid-19 Anak 6-11 Tahun Dimulai 24 Desember, Wamenkes Ungkap Jumlah Dosisnya

Jum'at, 10 Desember 2021 | 18:35 WIB
Vaksin Covid-19 Anak 6-11 Tahun Dimulai 24 Desember, Wamenkes Ungkap Jumlah Dosisnya
Ilustrasi Vaksin Covid-19 Anak. (pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) Dante Saksono Harbuwono mengatakan Indonesia akan mulai memberikan vaksin Covid-19 anak usia 6 - 11 tahun pada 24 Desember 2021 mendatang.

Hal ini juga sudah tertuang dalam Instruksi Mendagri nomor 66 tahun 2021 tentang Pencegahan dan Penanggulangan Covid-19 pada saat Libur Nataru.

"Vaksinasi anak akan dilaksanakan tanggal 24 Desember 2021," ujar Wamenkes Dante di Boyolali, Jawa Tengah, Jumat (10/12/2021).

Wamenkes Dante menyebutkan tidak kurang dari 64 juta dosis disediakan untuk program vaksinasi anak rentang usia ini.

"Vaksin untuk anak akan kita utamakan kita alokasikan sekitar 64 juta dosis, antara 58 hingga 60 juta dosis, dan kita sesuaikan dengan umur anak-anak 6 hingga 11 tahun dan 11 hingga 12 tahun itu juga ditargetkan," ungkap Wamenkes Dante.

Disebutkan juga dalam Instruksi Mendagri tersebut, bahwa daerah bisa melakukan vaksinasi anak usia 6 hingga 11 tahun, dengan syarat vaksinasi masyarakat umum dosis pertama mencapai 70 persen dan vaksinasi lansia dosis pertama mencapai 60 persen.

Adapun rencana vaksinasi anak 6-11 tahun, disebutkan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin beberapa waktu lalu menggunakan 3 merek vaksin yakni Sinopharm, Sinovac dan Pfizer.

"Diharapkan sampai dengan akhir tahun bisa keluar ketiganya untuk EUA," ujar Menkes Budi dalam konferensi pers Anggaran Program PEN 2021, Selasa (26/10/2021).

Sedangkan secara resmi, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) baru memberikan izin penggunaan darurat pemakaian atau emergency use authorization (EUA) untuk Vaksin Sinovac dapat disuntikkan kepada anak usia 6-11 tahun.

Baca Juga: 2 Kriteria yang Direkomendasikan WHO Untuk Diprioritaskan Mendapat Booster Vaksin Covid-19

"Hari ini kami dapat menyampaikan pengumuman telah diterbitkannya izin penggunaan vaksin Sinovac untuk anak usia 6-11 tahun," kata Penny dalam jumpa pers virtual, Senin (1/11/2021).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI