Update Covid-19 Global: Varian Omicron Menyebar, India Kekurangan Dokter

Sabtu, 04 Desember 2021 | 10:43 WIB
Update Covid-19 Global: Varian Omicron Menyebar, India Kekurangan Dokter
Ilustrasi dokter.[Unsplash/Online Marketing]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Update Covid-19 global hari ini menunjukan banyak negara yang khawatir dengan penyebaran varian Omicron, termasuk New Delhi, India yang menambah 9.216 kasus baru.

Temuan ini menambah kasus Covid-19 dunia yang hari ini bertambah 265,1 juta kasus, 5,2 juta orang meninggal dunia dan 238 juta orang berhasil dinyatakan sembuh, mengutip Worldometers, Sabtu (4/12/2021).

Saat ini ada 21 juta kasus aktif atau jumlah orang di dunia yang bisa menularkan Covid-19, dengan rincian 20,9 juta tidak bergejala atau bergejala ringan. Sisanya 86.770 orang bergejala serius atau kritis.

Mirisnya, dengan penambahan kasus baru di India ini, setelah ditemukannya 2 kasus varian Omicron, negara bollywood itu kekurangan dokter residen.

Baca Juga: Jubir Pemerintah Jamin Kemudahan Akses Kesehatan Bagi Penyandang Disabilitas

Omicron. (Dok. Envato)
Covid-19 varian Omicron. (Dok. Envato)

"Institusi perawatan kesehatan di seluruh negeri kekurangan tenaga kerja dokter residen yang memadai, dengan belum adanya penerimaan dokter tahun ini," ungkap keterangan Federasi Asosiasi Dokter Residen India, mengutip Channel News Asia.

Menurut asosiasi tersebut, India memiliki rasio antara dokter dan pasien yang terburuk di dunia. Namun Perdana Menteri Narendra Modi tetap mengklaim, negara tersebut menghasilkan lebih banyak dokter dalam 10 tahun terakhir.

Hal ini disebut akan membuat India berisiko mengalami gelombang ketiga pandemi, terlebih saat ini di negara tersebut sedang berlangsung sengketa, yang membuat penerimaan siswa kedokteran harus ditunda.

Kini total kasus Covid-19 di India mencapai 34,6 juta, dengan 391 orang baru meninggal dunia pada Jumat, 3 Desember 2021. Kini total kematian di negara tersebut mencapai 470.115 korban jiwa.

Baca Juga: Antisipasi Covid-19 Viarian Omicron, Bandara Soetta Pepanjang Durasi Karantina

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI