Hindari Dampak Buruk Game pada Anak, Orang Tua Bisa Cek "Game Rating" Versi Kemenkominfo

Ririn Indriani Suara.Com
Rabu, 01 Desember 2021 | 18:30 WIB
Hindari Dampak Buruk Game pada Anak, Orang Tua Bisa Cek "Game Rating" Versi Kemenkominfo
Ilustrasi anak main game harus disesuaikan dengan usianya. (Pexels/RODNAE Productions).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Apa Tujuan dan Manfaat IGRS?
IGRS mempunyai dua tujuan, yaitu untuk industri game dan pengguna game.

Tujuan pertama, IGRS bisa membantu game developer Indonesia dalam memasarkan produk yang sejalan dengan nilai kebudayaan dan nilai luhur bangsa Indonesia.

Tujuan selanjutnya, sistem rating game asal Indonesia ini ingin membantu masyarakat, terutama orang tua, agar dapat memilih game dengan bijak sesuai dengan kelompok usia anak.

“Dengan mengetahui sistem rating game, harapannya orang tua zaman sekarang dapat mengawasi dan mendampingi anak dengan lebih baik agar masa depan anak pun lebih terarah,” tutur Luat Sihombing.

Baca Juga: Pelecehan Anak lewat Game Free Fire, Tersangka Kumpulkan Video Korban Jadi Koleksi Pribadi

Aplikasi Gim Bimbingan Orang Tua: Gimbot
Selain melalui IGRS, orang tua kini juga bisa mencari tahu informasi rating game melalui Aplikasi Gimbot: Gim Bimbingan Orang tua.

Gimbot bisa menjadi sarana edukasi dan informasi yang membantu orang tua untuk lebih memahami game yang dipilih anak berdasarkan pengelompokan usia.

Yuk, cari tahu rating game yang sering dimainkan anak di https://igrs.id/ atau download Aplikasi Gimbot di Play Store!

Selain melalui aplikasi dan website, orang tua juga bisa memperoleh informasi dan tips seputar rating games dengan follow Instagram dan Twitter @gameratingid, serta pantau Facebook Page Indonesia Game Rating System.

Melalui pesan yang disampaikan di media sosial IGRS yaitu #TahuRatingSeruGaming, IGRS secara konsisten mengajak masyarakat pada umumnya dan khususnya kalangan orang tua untuk lebih aktif mengenali dan mendampingi anak saat bermain game.

Baca Juga: Daftar Game Terbaik 2021 Versi Google Play, Pokemon Unite Jadi Sorotan

Dengan mengetahui terlebih dahulu rating sebuah game, orang tua dan anak bisa lebih seru, aman dan nyaman dalam bermain game.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI