3 Hal Ini Sebaiknya Tidak Dilakukan setelah Makan, Salah Satunya Mandi

Sabtu, 27 November 2021 | 19:50 WIB
3 Hal Ini Sebaiknya Tidak Dilakukan setelah Makan, Salah Satunya Mandi
Ilustrasi Makan. (Unsplash/Priscilla Du Preez)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beberapa ahli memang tidak menyarankan untuk langsung mandi setelah makan. Mereka merekomendasikan menunggu 20 menit.

Selain mandi, sejumlah penelitian juga tidak menyarankan untuk melakukan beberapa hal berikut ini setelah makan:

1. Menggosok gigi

Menurut Healthline, menyikat gigi setelah makan justru dapat menutupi gigi dengan partikel yang sangat asam. Alih-alih melindungi gigi dengan fluoride, Anda justru merusak email gigi.

Baca Juga: Mengungkap Motif Suami di Tegal Tusuk Istri hingga Tewas Lalu Bunuh Diri di Kamar Mandi

Sebaiknya menunggu 30 menit, atau sikat gigi tepat saat bangun tidur dan sebelum tidur.

2. Olahraga

Berolahraga setelah makan dapat, dalam beberapa kasus, meningkatkan kinerja olahraga Anda. Tetapi sejumlah ahli menyarankan untuk menunggu setidaknya 45 menit setelah makan berat.

Ilustrasi makan. (pexels.com)
Ilustrasi makan. (pexels.com)

3. Tidur

Sebenarnya ini masih diperdebatkan. Berbaring tepat setelah makan mungkin tidak baik untuk lapisan kerongkongan Anda.

Baca Juga: 9 Potret Kamar Mandi Sharena Delon, Pakai Sofa dan Furnitur Mewah

Anda harus menunggu beberapa saat sampai tubuh memulai proses pencernaan, dan memindahkan makanan ke dalam usus sebelum berbaring di tepat tidur.

Hal ini juga untuk membantu mencegah refluks asam lambung naik ke kerongkongan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI