Cobalah Tidur dengan Bantal di Antara Lutut, Ini 3 Manfaatnya untuk Tubuh

Jum'at, 26 November 2021 | 14:21 WIB
Cobalah Tidur dengan Bantal di Antara Lutut, Ini 3 Manfaatnya untuk Tubuh
Ilustrasi Tidur (pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Postur tubuh yang buruk tidak hanya dipengaruhi oleh kebiasaan kita ketika duduk atau beraktivitas, tetapi juga saat tidur malam. Sayangnya, banyak orang mungkin tidak menyadari kebiasaan buruk tersebut.

Umumnya, orang tidur dengan satu bantal, satu guling dan selimut. Tapi, Anda bisa menambahkan satu bantal khusus untuk diletakkan di antara lutut demi postur tubuh yang baik.

Berikut ini dilansir dari Bright Side, beberapa manfaat tidur dengan bantal khusus yang dijepit oleh kedua lutut.

1. Memperbaiki postur tubuh

Baca Juga: Muncul Virus corona Varian B.1.1.519, Benarkah Lebih Berbahaya?

Beberapa posisi tidur lebih baik untuk tulang belakang daripada lainnya, sehingga sangat penting untuk memposisikan tubuh dengan baik ketika tidur.

Penelitian telah menunjukkan bahwa berbaring di tempat tidur secara asimetris bisa menyebabkan kerusakan pada struktur tulang belakang. Karena itu, lebih baik tidur dengan bantal di antara lutut dan cobalah posisi tidur janin untuk membantu istirahat.

Ilustrasi Tidur. (freepik)
Ilustrasi Tidur. (freepik)

2. Mengatasi nyeri punggung bawah

Beberapa orang menderita sakit punggung kronis. Namun, menempatkan bantal di antara kedua lutut ketika tidur bisa membantu menyelaraskan panggul dan pinggung, mengurangi kompresi dan ketidaknyamanan konstan.

3. Tidur lebih nyaman

Baca Juga: Israel Buat Obat untuk Pasien Virus Corona Covid-19, Begini Hasilnya!

Para ahli juga merekomendasikan tidur miring selama periode kehamilan, baik Anda suka atau tidak suka tidur berbaring miring ke kanan atau ke kiri. Anda juga bisa menggunakan bantal yang diletakkan di antara kedua lutut ketika tidur untuk membantu mendistribusikan berat, mengurangi ketegangan punggung dan menjaga tulang belakang tetap netral.

Jika lebih suka tidur telentang, Anda juga bisa menggunakan bantal atau bantalan untuk menopang tulang belakang ketika tidur. Cara tidur ini bisa membantu mengurangi sakit punggung.

Jika Anda merasakan sakit di kedua sisi, posisi tidur ini mungkin lebih baik untuk tidur karena menjaga punggung Anda dalam posisi netral.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI