Suara.com - Sebagai negara yang besar dengan jumlah penduduk yang banyak, Indonesia membutuhkan praktisi kesehatan yang memiliki skill dan keilmuan mumpuni.
Hal itu juga yang membuat B. Braun Indonesia meresmikan pusat pelatihan medis berkualitas tinggi menggunakan metode inovatif dan teknologi terkini di Tabanan, Bali beberapa waktu lalu.
Berdiri di atas area sebesar 360 meter persegi, Aesculap Academy Skill Learning Centre atau AASLC dirancang untuk meningkatkan dan mendukung kebutuhan terkini para praktisi kesehatan di Indonesia.
Upaya tersebut tidak hanya akan berfokus pada pembedahan namun juga multidisiplin ilmu termasuk keperawatan, guna meningkatkan pengetahuan dan keterampilan praktisi dalam melayani pasien di rumah sakit masing-masing.
Baca Juga: Menkes Malaysia Izinkan Ganja Untuk Medis
"Aesculap Academy Indonesia sebagai partner pendidikan telah tersebar lama di hampir seluruh dunia, diantaranya telah turut serta dalam mengembangkan training bedah di Indonesia," kata Ketua Kolegium Ilmu Bedah Indonesia, Dr. dr. Ibrahim Labeda, Sp.B-KBD, FCSI dari siaran pers yang diterima Suara.com, Rabu (24/11/2021).
Senada dengan Labeda, President Director dari B. Braun Indonesia, Rainer Ruppel mengatakan pihaknya ingin melindungi dan meningkatkan taraf kesehatan masyarakat di seluruh dunia.
"Kami ingin lebih dari sebatas menyediakan produk dan layanan. Bagi kami, ini adalah soal berbagi keahlian untuk mengembangkan solusi efektif melalui dialog yang konstruktif dengan para pelanggan dan mitra kami serta melalui beragam kegiatan berkelanjutan di bidang pelatihan dan edukasi bagi para praktisi kesehatan," ungkap Rainer Ruppel.
Investasi B. Braun pada pusat pelatihan terbaru ini, sejalan dengan kerangka transformasi sistem Kesehatan Indonesia yang memperkuat perkembangan nasional melalui peningkatan kapasitas sumber daya praktisi kesehatan, begitu pula dengan infrastrukturnya.
Pusat pelatihan ini juga berkomitmen untuk menjadi mitra praktisi kesehatan untuk berbagi keahlian melalui kerjasama dengan institusi global.
Baca Juga: Hari Kesehatan Nasional, Nakes hingga Petugas Pemulasaraan Jenazah Dapat Penghargaan
salah satunya adalah Royal College of Surgeons of Edinburgh dan Kolegium Bedah Indonesia, melalui beragam pelatihan bedah, serta Perhimpunan Bedah Endolaparoskopi Indonesia untuk memberikan beragam pelatihan bedah minimal invasif.
Aesculap Academy Skill Learning Centre juga menyediakan beragam pelatihan terkini seperti praktik langsung (hands-on) dan hand hygiene e-learning.