Berawal dari Kampanye #ParadeMural di 15 Kota yang diinisiasi 17 Pembaharu Muda 3.0 yang telah mengadakan kegiatan aksi menggambar mural di tembok dan mewarnai mural bersama komunitas dan organisasi di daerahnya masing-masing, hingga kegiatan yang melibatkan partisipasi masyarakat secara lebih luas melalui kompetisi mural secara online dan offline.
Dan puncaknya pada 17 November lalu, bersama sejumlah organisasi yang bergabung dalam Koalisi Masyarakat Peduli Kesehatan, diantaranya Yayasan Lentera Anak, Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI), Komite Nasional Pengendalian Tembakau, FAKTA Indonesia, Indonesian Youth Council for Tobacco Control (IYCTC), Pembaharu Muda 3.0, dan Smoke Free Agent (SFA), telah menggelar aksi #ParadeMural Hari Kesehatan Nasional bertema “Potret Buram Kesehatan Negeriku” di Taman Patung Kuda, Gambir, Jakarta Pusat.
Dalam aksi tersebut perwakilan KOMPAK menyampaikan desakan kepada Presiden Joko Widodo untuk segera mengesahkan revisi PP 109/2012 tentang Pengamanan Bahan Yang Mengandung Zat Adiktif Berupa Produk Tembakau Bagi Kesehatan untuk melindungi kesehatan masyarakat dan mencapai target penurunan prevalensi perokok anak.