Suara.com - Segala kegiatan yang dilakukan bersama pasangan tentu akan menyenangkan, termasuk olahraga. Sebuah riset baru membuktikan bahwa olahraga bersama orang yang dicintai dapat meningkatkan kebahagiaan.
Peneliti meminta 95 mahasiswa yang punya kekasih mengikuti riset ini. Mereka berolahraga bersama secara teratur setiap dua hingga tiga kali seminggu.
Mereka diberi survei online, diminta membuat laporan harian selama dua minggu, menjalani riset di laboratorium, serta menjawab pertanyaan tambahan di akhir riset.
Hasilnya, dilansir Psychology Today, olahraga bersama pasangan memiliki sejumlah efek positif, daripada olahraga sendirian.
Baca Juga: Cemburu pada Pasangan? Ini 5 Cara Mengatasinya Agar Tak Menjadi Racun dalam Hubungan
Orang yang berolahraga bersama pasangan akan mengalami suasana hati yang bagus, baik ketika berolahrag maupun di waktu yang lain. Mereka juga memiliki tingkat kepuasan hubungan yang lebih tinggi.
Menurut peneliti, kepuasan hubungan kemungkinan terkait dengan bagaimana mereka menikmati waktu olahraga bersama itu.
Selain itu, suasana hati yang membaik bisa berkaitan dengan dukungan emosional serta sosial dari pasangan.
"Terkadang, dukungan yang lebih merupakan strategi kontrol sosial. Misalnya, orang yang menemani pasangannya ke gym akan mendorong agar berolahraga lebih sering," kata peneliti.
Namun, ada juga kontrol sosial negatif, yang melibatkan tekanan atau membuat pasangan merasa bersalah. Hal ini justru menurunkan keinginan pasangan untuk berolahraga.
Baca Juga: Menang Atas Pasangan Jepang di Babak Pertama Indonesia Open, Minions Malah Ajukan Protes
Tetapi, riset ini juga menemukan bahwa olahraga bersama pasangan tidak menurunkan emosi negatif yang sudah dirasakan.